7 Cara Mengatasi Lupa Pola Kunci di HP Huawei

Coba beberapa tips mengatasi lupa pola / PIN HP Huawei berikut ini

Masalah lupa pola kunci / kata sandi layar smartphone Android memang tak dapat dihindari, tak terkecuali pengguna smartphone Huawei. Hal ini sering terjadi terhadap pengguna yang terlalu rumit dalam membuat pola kunci layar atau terbiasa menggunakan sensor Fingerprint dan Face Recognition, yang akhirnya lama-kelamaan pengguna kelupaan dengan pola kunci yang pernah dibuat. Dalam kondisi tersebut, pengguna bisa mengatur ulang pola kunci dengan memanfaatkan fitur Forgot Pattern. Nantinya pengguna diharuskan untuk verifikasi menggunakan akun Google.

Setelah itu, pengguna bisa mengatur ulang pola kunci / kata sandi baru sesuai keinginan. Dengan begitu pengguna bisa menggunakan smartphone Android seperti sediakala. Tapi bagaimana jika pengguna lupa dengan akun Google yang dimilikinya? Nah, dalam kondisi seperti ini, pengguna tidak bisa menggunakan fitur Forgot Pattern untuk mengatur ulang pola kunci. Tapi tenang saja, untuk mengatasi masalah tersebut, simak dan cermati tips mengatasi lupa pola kunci di HP Huawei berikut ini.

Lihat Juga : 7 Cara Menghapus Aktivitas Akun Google

Cara mengatasi lupa pola kunci Huawei

Pada smartphone Huawei versi lama (yang masih mendapatkan Google Mobile Services), bisa memanfaatkan akun Google untuk membuka pola kunci tersebut. Caranya cukup mudah, melalui fitur Forgot Pattern atau menggunakan Android Device Manager. Tapi jika kondisi saat ini pengguna lupa dengan akun Google, maka alternatifnya adalah Hard Reset melalui Recovery Mode / eRecovery Huawei.

Memanfaatkan fitur Forgot Pattern

Bagi pengguna yang masih ingat dengan akun Google yang terhubung pada ponsel Huawei, cobalah untuk memanfaatkan Forgot Pattern untuk membuka pola kunci / kata sandi layar. Ikuti petunjuk mengatur ulang pola kunci smartphone Huawei di bawah ini.

  • Ketika Anda salah dalam memasukkan pola kunci / kata sandi layar, Huawei akan menampilkan pilihan Forgot Pattern / Forgot Password.
  • Ketuk Forgot Pattern untuk mengatur ulang pola kunci layar. Nantinya Anda akan di arahkan untuk login akun Google menggunakan email dan password yang Anda miliki.
  • Setelah berhasil login akun Google, Anda akan ditampilkan pilihan untuk membuat pola kunci, kata sandi, atau PIN baru. Atur ulang pola kunci layar sesuai keinginan Anda.
  • Setelah itu, Anda akan dibawa ke halaman utama ponsel Huawei Anda.
  • Selesai.

Lihat Juga : 13 Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Bisa Dibuka di HP Huawei

Hard Reset lewat Recovery Mode

Tips selanjutnya adalah dengan Wipe Data / Hard Reset smartphone Huawei ke pengaturan awal. Pada smartphone Huawei, melakukan Hard Reset melalui Recovery Mode tidak diminta memasukkan pola kunci / kata sandi layar. Sehingga dengan mudah Anda bisa menghapus pola kunci tersebut. Tetapi risikonya adalah Anda akan kehilangan seluruh data yang tersimpan pada memori internal. Bagi Anda yang tertarik untuk melakukannya, silakan ikuti langkah-langkah di bawah ini.

  1. Pertama, pastikan HP Huawei Anda dalam keadaan mati / off.
  2. Tekan tombol Power + Volume Up secara bersamaan sampai nantinya HP terasa bergetar dan muncul logo Huawei kemudian lepaskan.
  3. Setelah masuk pada mode Recovery Mode (EMUI) Huawei, pilih Wipe Data/ Factory Reset.
  4. Kemudian konfirmasi akses reset dengan menuliskan “yes”, lalu tekan Wipe Data/ Factory Reset.
  5. Setelah itu, proses reset akan dijalankan. Tunggu sampai proses reset selesai dilakukan.
  6. Jika sudah, Anda bisa pilih Reboot system now untuk kembali ke tampilan awal HP Huawei sama seperti baru pertama kali beli.
  7. Selesai.

*NOTE

  • Gunakan tombol Volume Up dan Down untuk Navigasi ke atas dan ke bawah.
  • Gunakan tombol Power untuk memilih menu.

Lihat Juga : 10 Cara Mengatasi HP Xiaomi Sering Hang, Macet, LAG

Penutup,

Itulah dua cara mudah yang dapat Anda lakukan dalam menghapus pola kunci pada smartphone Huawei. Untuk ke depannya, jangan sampai lupa lagi dengan pola kunci layar yang Anda buat. Buatlah pola kunci yang mudah di ingat dan pastikan smartphone Huawei Anda terhubung ke akun Google, agar ke depannya lebih mudah dalam mengatasi masalah lupa pola kunci layar. Bagi pengguna smartphone Huawei yang tidak mendapatkan Google Mobile Services, cobalah untuk memanfaatkan layanan alternatif yang di sediakan oleh Huawei.

Bagikan artikel ke media sosial Anda supaya lebih berguna dan bermanfaat. Jika ada sesuatu yang perlu Anda tanyakan atau sampaikan, silakan tulis melalui kolom komentar di bawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!

Kenapa HP Huawei saya tidak tersedia pilihan Forgot Pattern / Forgot Password?

Beberapa varian smartphone Huawei memang tidak tersedia pilihan Forgot Pattern / Forgot Password. Solusi yang bisa di ambil hanya dengan Hard Reset lewat Recovery Mode.

Bagaimana mengatur ulang pola kunci tanpa menghapus data?

Anda bisa memanfaatkan program komputer untuk menghapus pola tanpa menghilangkan data, seperti Miracle Thunder Editions, iMyFone LockWiper, dr.fone, Android Data Recovery, dan sejenisnya.

Apakah reset HP Huawei membutuhkan konfirmasi pola kunci layar?

Untuk Factory Reset memang membutuhkan konfirmasi pola kunci, tetapi untuk Hard Reset sendiri hanya membutuhkan konfirmasi “yes” alias tanpa pola kunci.


Penulis : Rudi Dian Arifin | Editor : Wahyu Setia Bintara

Artikel terkait

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 1 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. Erma berkata:

    Saya coba berkali2 teset tapi gagal . Selalu sampai 9% langsung muncul tanda seru merah ! . Bagaimana dolusinya? Terimakasih banyak

  1. 330 (PP) Foto Profil WA Keren, Lucu, Aesthetic, Buat Cewek dan Cowok 2024

    Berikut ini kumpulan foto profil WA keren untuk cewek dan cowok yang bisa Anda download sesuai…
  2. Logo Universitas Riau PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Universitas Riau PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa…
  3. Logo Universitas Pendidikan Ganesha PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Universitas Pendidikan Ganesha PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang…