Cara Hard Reset Xiaomi Mi 6 | Mi 6X

Salah satu produk Xiaomi kelas menengah ke atas yang rilis ditahun 2017 yakni Xiaomi Mi 6…

Salah satu produk Xiaomi kelas menengah ke atas yang rilis ditahun 2017 yakni Xiaomi Mi 6 dan Mi 6X. Smartphone ini hadir dengan spesifikasi mumpuni yang pastinya siap memaksimalkan aktivitas kita diatas layar. Dibandrol dengan harga 4,7 Jutaan, smartphone ini bekali CPU Qualcomm Snapdragon 835 dengan akselerasi hingga 2.45 GHz.

Sementara untuk RAM nya hadir dengan kapasitas 6 GB dengan penyimpanan opsional sebesar 64 GB atau 128 GB. Untuk sektor fotografisnya sendiri hadir dengan dual kamera beresolusi 12 MP + 12 MP.

Namun sayangnya, dibalik keunggulannya, tidak menutup kemungkinan sebagian pengguna mendapati masalah saat menggunakan smartphone tersebut. Adanya bugs pada sistem atau lupa pola kunci layar (pattern) membuat pengguna harus melakukan reset ke pabrikan. Factory Reset atau Hard Reset bisa menjadi solusi dalam mengatasi semua masalah yang ada. Untuk lebih jelasnya, anda bisa simak ulasannya berikut ini.

Lihat Juga : Cara Mengaktifkan Panggilan Tunggu di Xiaomi

Factory Reset Xiaomi Mi 6 | Mi 6X

Factory Reset dapat dilakukan disaat pengguna mendapati masalah pada aplikasi yang muncul pesan error, lemot, atau yang lainnya. Namun sebelum melakukan cara ini, pastikan anda melakukan backup pada semua data penting yang tersimpan di internal Xiaomi anda. Dan untuk melakukan Factory Reset, berikut langkah – langkahnya untuk anda.

Factory Reset Xiaomi Mi A1
  • Buka menu Setelan » Sistem » Setel Ulang » Reset Ke Setelan Pabrik » Kemudian Pilih “Reset Ponsel” » Lanjutkan dengan memilih “Setel Ulang Aplikasi”.

NOTE: Metode di atas saya lakukan pada Smartphone Xiaomi Mi A1 dengan sistem operasi Android Oreo v8.0.0. Jika anda menggunakan Smartphone beda sistem, anda bisa menyesuaikan sendiri metodenya.

Lihat Juga : Cara Menyalakan TV, AC, Projector HP Xiaomi

Hard Reset Xiaomi Mi 6 | Mi 6X

Bagi pengguna yang mungkin mendapat masalah lupa pola kunci atau kata sandi layar, maka solusi dapat melakukan Hard Reset melalui menu Mi Recovery. Sama dengan Factory Reset, Hard Reset akan mengembalikan smartphone anda ke pengaturan pabrikan layaknya membeli smartphone baru. Dan untuk melakukannya, anda bisa simak langkah-langkahnya berikut ini.

  1. Langkah pertama, pastikan HP Xiaomi Mi 6 atau Mi 6X anda dalam keadaan mati atau Off.
  2. Selanjutnya, untuk masuk menu Recovery Mode (Mi Recovery), tekan tombol “Power + Volume Up” selama beberapa saat sampai nantinya muncul logo MI. Setelah muncul Logo Mi, lepaskan kedua tombol yang anda tekan tersebut.
  3. Setelah anda berhasil masuk main menu Mi Recovery Xiaomi Mi 6 atau Mi 6X, anda bisa memilih “Wipe Data” kemudian lanjutkan dengan memilih “Wipe All Data”, lalu pilih “Confirm”. Tunggu beberapa saat sampai proses Hard Reset/ Wipe Data selesai.
  4. Jika sudah, pilih “Back to Main Menu” lalu pilih “Reboot”. Kemudian lanjutkan memilih “Reboot to System”. Dan nantinya Smartphone Xiaomi anda akan reboot. Cukup mudah bukan!
  5. Selesai.

*NOTE

  • Gunakan tombol Volume Up dan Down untuk Navigasi ke atas dan ke bawah.
  • Gunakan tombol Power untuk memilih menu.

Lihat Juga : Cara Merekam Layar di HP Xiaomi

Penutup,

Dengan metode-metode yang saya berikan diatas, diharapkan masalah pada HP Xiaomi yang anda miliki dapat hilang dan smartphone dapat digunakan dengan normal kembali. Jika memang dengan Hard Reset tidak dapat mengatasi masalah anda, maka solusi lain yakni bisa dengan melakukan Flashing. Anda bisa mencari tutorial Flashing yang banyak tersebar di internet.

Tidak hanya pada HP Xiaomi Mi 6 dan Mi 6X saja, metode diatas juga dapat anda lakukan pada perangkat lain seperti Xiaomi Mi A1, Mi 6X, Redmi NOTE, NOTE 2, NOTE 3, Mi 5, Mi 5s, Mi 5s Plus, Mi4s, Mi4c, Mi4i, Mi4, dan lainnya. Jika ada sedikit perbedaan, maka anda bisa sedikit menyesuaikannya saja.

Demikian ulasan singkat dari saya, semoga bisa membantu dan bermanfaat. Jika ada sesuatu yang ingin anda tanyakan atau sampaikan terkait HP Xiaomi, silahkan tulis melalui kolom komentar yang ada dibawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!!

Hard Reset Xiaomi

Masalah Xiaomi

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 1 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. Mi'raz berkata:

    Tidak bisa masuk pas mau SIAPKAN SEBAGAI PERANGKAT BARU, selalu muncul LAYANAN GOOGLE PLAY TELAH BERHENTI, itu gmn cara ngatasinnya ?

  1. Logo Bank Sumut PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download logo Bank Sumut PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa…
  2. Logo Bank SulutGo PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download logo Bank SulutGo PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa…
  3. 30 Contoh Poster Anti Korupsi Simple dan Menohok, Mudah Ditiru!

    Berikut kami rangkum daftar gambar poster anti korupsi simple dan menohok yang mudah digambar