Kenapa Kuota 4G Cepat Habis? Ayo, Cari Tahu Alasannya!

Dianisa.com – Alasan Yang Membuat Kuota 4G LTE Boros dan Cepat Habis. 4G LTE hadir untuk…

Dianisa.comAlasan Yang Membuat Kuota 4G LTE Boros dan Cepat Habis. 4G LTE hadir untuk memanjakan pengguna Internet di Indonesia. Hampir semua operator di Indonesia sudah mendukung teknologi 4G LTE. Walaupun begitu, ada sebagian pengguna yang merasa bahwa kuota 4G boros dan cepat habis. Apa itu benar? Mari kita cari tahu penyebabnya…

Baca Juga :

Kenapa Data Internet 4G Cepat Habis?

Mungkin kita merasa bahwa di era 3G, kuota Internet kita bisa lebih irit dan mampu bertahan hingga 1 bulan penuh. Namun setelah hadirnya 4G, ada sebagian pengguna yang beralih paket untuk mencoba kecepatan data dari 4G. Merasa galau, karena paket data cepat habis… Itulah 4G. Coba simak alasannya berikut ini.

1. Lebih Cepat Ketimbang 3G

Anda mungkin sudah mencobanya, bahwa kecepatan Internet dari paket 3G berbeda dengan paket 4G. Tentu saja, paket 4G lebih kencang. Nah, inilah hal pertama yang harus anda ketahui bahwa paket 4G lebih cepat dan artinya membutuhkan data yang lebih banyak pula.

Penyebab Kuota 4G Cepat Habis

Karena kecepatan dalam membuka sesuatu akhirnya anda mencoba banyak hal dan mencoba untuk membuka banyak laman. Dan pada akhirnya, kuota 4G anda cepat terkuras.

Baca Juga :

2. Meningkatnya Kualitas Konten Video

Karena 4G LTE terbilang sangat cepat, maka secara otomatis Buffering Video di Youtube juga akan lebih cepat. Dan semua konten video yang anda buka secara otomatis akan sangat baik atau bisa dibilang kualitasnya bisa HD.

Jika kualitasnya bisa HD, maka dapat dipastikan kuota 4G anda bisa cepat habis. Untuk solusinya penghematan, anda bisa ubah kualitas dari HD yang 720p atau 1080p menjadi 360p atau 240p. Dengan melakukan perubahan pada kualiatas Video di Youtube, maka kuota anda akan jauh lebih hemat.

Baca Juga :

3. Keseringan Browsing dan Download Aplikasi

Karena kecepatan Internet 4G yang cukup tinggi, tentunya hal ini pasti membuat anda secara tidak sadar suka membuka banyak konten atau laman. Dan lebih parahnya lagi, anda keseringan download aplikasi dan game. Memang betul, download aplikasi berukuran 25MB yang membutuhkan waktu 1 menit.

Untuk itulah, sebagai akalan, anda bisa menghemat kuota anda dengan sedikit membuka laman. Anda harus paham bahwa kecepatan dari 4G terbilang lebih baik ketimbang 3G. Kuota 4G tidak cepat habis, hanya saja pengguna yang keseringan membuka laman dan konten video, baik di Youtube atau facebook tentu akan cepat menyedot kuota 4G.

Baca Juga :

Demikian ulasan singkat mengenai Penyebab Kuota 4G LTE Cepat Habis, semoga bisa membantu dan bermanfaat. Tulis pendapat anda mengenai kuota 4G LTE melalui kolom komentar dibawah ini. Terima kasih!!

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. Download Windows 11 ISO 32 Bit / 64 Bit (Free Download) Terbaru

    Berikut link download file ISO Windows 11 terbaru 32 Bit / 64 Bit
  2. Download Microsoft Visio 2013 32 Bit / 64 Bit Terbaru 2024

    Berikut link download Microsoft Visio 2013 32 Bit / 64 Bit terbaru yang dapat Anda akses…
  3. 17 Template Jas Wanita Pas Foto HD Gratis

    Berikut kami sediakan template jas wanita pas foto dengan format PSD, PNG dan JPG yang bisa…