Cara Menampilkan Kecepatan Internet di HP OPPO A71
Dianisa.com – Menampilkan Kecepatan Internet di HP OPPO A71. Teknologi 4G LTE pada OPPO A71 tentunya mampu memaksimalkan aktivitas jelajah kita di dunia maya. Namun sayangnya, sampai saat ini 4G LTE masih belum begitu merata, untuk desa – desa atau kampung – kampung masih belum maksimal dalam penerapannya. Untuk mengetahui kecepatan Internet di HP OPPO A71 maka kita perlu menampilakan kecepatan Internet dibar notifikasi atas. Bagaimana caranya, simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
Baca Juga :
- Cara Mengubah Jaringan 3G Menjadi 4G LTE di HP OPPO A71
- 3 Cara Menjadikan HP OPPO Sebagai Modem WiFi Mudah dan Cepat
Menampilkan Kecepatan Internet OPPO A71
Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi metode mengenai Cara Menampilkan Kecepatan Internet di HP OPPO A71. Sebagian pengguna Android, khususnya pengguna OPPO A71 biasanya suka melihat kecepatan Internet, dan menariknya OPPO A71 telah dilengkapi fitur tersebut. Pengguna tidak perlu menginstal aplikasi tambahan untuk melakukannya. Cukup mengaktifkannya melalui menu Pengaturan. Lebih jelasnya, anda bisa simak langkah – langkahnya dibawah ini.
- Buka menu Pengaturan » Pemberitahuan & Bilah Status » Kemudian aktifkan bagian “Tampilkan Kecepatan Jaringan” (Tanda Hijau Artinya Fitur Telah Diaktifkan).
NOTE : Metode di atas saya lakukan pada Smartphone OPPO A71 dengan sistem operasi Android Nougat v7.1.1. Jika anda menggunakan Smartphone beda sistem, anda bisa menyesuaikan sendiri metodenya.
Baca Juga :
- 5 Cara Mengatasi “Sayangnya, Kamera Telah Berhenti” di HP Xiaomi
- 6 Cara Mengatasi “Sayangnya, Peluncur Sistem Telah Berhenti” di HP Xiaomi
Demikian ulasan singkat dari saya mengenai Cara Menampikan Kecepatan Data Internet di HP OPPO A71, semoga bisa membantu dan bermanfaat. Jika ada sesuatu yang ingin anda tanyakan atau sampaikan, silahkan tulis melalui kolom komentar yang ada dibawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!!
What others say | 1 Comment
Jaringan hp saya lemot sdh smua kartu saya masukan tetap aja lemot