Cara Hard Reset OPPO A39 Lupa Pola Kunci

Meskipun anda menggunakan smartphone berspesifikasi mumpuni seperti OPPO A39 atau nama lainnya Neo 9s tidak menutup…

Meskipun anda menggunakan smartphone berspesifikasi mumpuni seperti OPPO A39 atau nama lainnya Neo 9s tidak menutup kemungkinan juga bisa terjadi masalah yang cukup merepotkan penggunanya.

Penyebab dan Solusi

Tidak ada smartphone tanpa masalah, pasti semua smartphone bisa terjadi masalah. Adapun masalah yang ada tentunya bisa kita atasi dengan cara – cara yang ada, sesuai dengan petunjuk dari vendor OPPO.

Masalah yang biasa terjadi yakni muncul pesan error, seperti Maaf, Aplikasi Telah Berhenti,OPPO Launcher Telah Berhenti,Maaf, Google Play Store Telah Berhenti, bootloop, lupa pola kunci, dan lainnya.

Lihat Juga : Cara Logout Akun Gmail di HP OPPO

Cara Hard Reset OPPO A39

Untuk mengatasi masalah yang ada, hal paling mudah untuk kita lakukan adalah dengan melakukan Hard Reset langsung dari menu Recovery Mode atau ColorOS Recovery.

Dengan melakukan Hard Reset, semua setelan akan kembali pada posisi pabrikan atau sama seperti membeli smartphone baru. Tapi sebelum melakukan Hard Reset, pastikan semua data telah di backup, terutama untuk foto, video, audio, aplikasi, dokumen, dan lainnya. Dan berikut langkah-langkahnya untuk anda…

  1. Sebelumnya, pastikan baterai smartphone anda masih diatas 50%. Hal ini untuk memastikan agar proses Hard Reset nantinya bisa berjalan lancar.
  2. Selanjuutnya, untuk masuk menu Recovery Mode, anda bisa tekan tombol “Power + Volume Down” secara bersamaan selama beberapa saat sampai nantinya muncul logo OPPO. Dan setelah muncul logo OPPO, anda bisa lepaskan kedua tombol tersebut. Dan secara otomatis anda akan masuk pada menu Recovery Mode OPPO.
  3. Untuk bahasa, anda bisa pilih “Bahasa Inggris” agar nantinya anda bisa mudah dalam memilih opsi menu yang ada.
  4. Selanjutnya, anda bisa melakukan Hard Reset dengan memilih menu “Wipe Data”, kemudian anda konfirmasi dengan memilih “Yes”.
  5. Tunggu sampai proses Wipe Data/ Hard Reset selesai dan berhasil. Jika sudah, anda bisa restart ulang smartphone OPPO anda. Cukup mudah bukan!!
  6. Selesai.

NOTE: Metode di atas saya lakukan pada Smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1. Jika anda menggunakan Smartphone beda sistem, anda bisa menyesuaikan sendiri metodenya.

Menariknya, metode Hard Reset diatas dapat anda gunakan pada smartphone OPPO anda di waktu anda lupa pola kunci.  Dengan Hard Reset, perangkat akan kembali pada posisi pabrikan. Dan untuk menggunakan smartphone dengan normal kembali, anda bisa masukkan email dan kata sandi Gmail layaknya perangkat OPPO baru.

Lihat Juga : Cara Menampilkan Persentase Baterai OPPO A71

Cara Factory Reset OPPO A39

Selain membuat metode dalam melakukan Hard Reset OPPO A39, kali ini saya akan menambahkan bonus dalam membuat tutorial Factory Reset OPPO A39 dari setelan perangkat OPPO. Cara ini melakukan cara manual dalam melakukan reset atau pengembalikan smartphone ke pengaturan pabrik. Dan berikut langkah-langkahnya….

Reset HP Android
  • Buka menu Pengaturan » Setelan Tambahan » Buat Cadangan dan Reset » Kemudian tap “Hapus Data Aplikasi dan Aplikasi Yang Dapat di Bongkar”.

NOTE: Metode di atas saya lakukan pada smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1. Jika anda menggunakan smartphone beda sistem, anda bisa menyesuaikan sendiri metodenya.

Lihat Juga : Download Firmware OPPO Lengkap

Tidak hanya pada OPPO A39 atau Neo 9s saja, metode diatas juga bisa anda terapkan pada perangkat OPPO lainnya seperti OPPO F1 dan F1s, OPPO A37, OPPO A59, OPPO R9 Plus, OPPO F1 Plus, OPPO A53, OPPO A33, dan perangkat OPPO lainnya. Jika ada perbedaan, maka anda bisa menyesuaikannya.

Jika ada sesuatu yang ingin anda tanyakan atau sampaikan, silahkan tulis melalui kolom komentar dibawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!!

Hard Reset OPPO

Masalah OPPO

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 1 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. vika berkata:

    saya sudah coba cara diatas untuk jp oppo a39 tapi setelah itu mau masuk kembali tetap saja minta pola password apa yg harus saya lakukan?

  1. Logo Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru…
  2. Logo Universitas Muhammadiyah Jember PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Universitas Muhammadiyah Jember PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang…
  3. Logo IAIN Parepare PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo IAIN Parepare PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa…