8 Kebiasaan Buruk Yang Membuat Baterai Smartphone Cepat Rusak

Dianisa.com – Inilah Kebiasaan Buruk Seseorang Yang Membuat Baterai Smartphone Cepat Rusak. Baterai merupakan salah satu…

Dianisa.com Inilah Kebiasaan Buruk Seseorang Yang Membuat Baterai Smartphone Cepat Rusak. Baterai merupakan salah satu alat untuk menyimpan daya listrik yang berguna untuk mengaliri seluruh hardware yang ada pada smartphone dan tablet android.

Baca Juga :

Seperti yang kita ketahui bahwa baterai smartphone sering kali mengalami kerusakan, dari awalnya yang Cuma panas biasa, melendung, dan akhirnya meledak. Hal seperti ini sering dialami oleh para pengguna smartphone yang suka memaksakan smartphonenya agar dapat bekerja secara maksimal.

Apa Sih Kebiasaan Yang Membuat Baterai Cepat Rusak?

Sebenarnya banyak sekali kebiasaan seorang pengguna smartphone yang membuat baterai cepat rusak. Tak tanggung – tanggung, kali ini saya akan bagikan 8 kebiasaan buruk yang membuat baterai smarthone cepat rusak. Dan sebaiknya kebisaan buruk ini dihindari agar kedepannya tidak terjadi kerusakan dan baterai smartphone anda bisa lebih awet, tahan lama, dan irit kantong celana.

1. Memainkan Smartphone Sambil di-Charger

Pasti anda suka memainkan smartphone sambil di-charger. Kebiasaan buruk yang satu ini sebenarnya sangat berbahaya, Mengapa? karena di saat anda sedang memainkan smartphone suhu akan terus meningkat, sel baterai menjadi panas, dan buruknya lagi akan membuat hardware smartphone cepat rusak.

Kebiasaan ini sering dilakukan saat sedang asyik internetan, chatting, atau sms dengan teman. Mungkin anda serasa lupa karena asyiknya chatting dengan sang pacar tercinta. Yang paling parah apabila anda mencharger sambil bermain game, pasti itu akan membuat baterai cepat rusak karena game sifatnya membutuhkan daya baterai yang cukup banyak.

TINGGALKAN KEBIASAAN BURUK INI SEKARANG JUGA!

2. Suka Mencarger Dengan Power Bank

Power Bank memang sangat membantu kita dalam mengisi daya baterai saat sedang berpegian atau saat tidak ada stop kontak sama sekali. Ya, mungkin sangat membantu, tapi jika mencarger baterai smartphone terus – terusan alhasil akan merusak 1 dari 2 barang tersebut. Terkadang power bank yang rusak dan terkadang beterai smartphone yang rusak.

Jika anda perhatikan, mencharger dengan power bank lebih panas dibanding mencharger langsung melalui stop kontak. Entah kenapa hal ini bisa terjadi, tapi inilah fakta yang terjadi. Saran dari saya, gunakan power bank saat dalam keadaan darurat saja, karena selain membuat power bank awet, dapat membuat baterai android lebih awet pula. Itung – itung membuat baterai android istirahat seketika.

Baca Juga :

3. Smartphone Tidak Pernah Dimatikan

Meskipun anda tidak memainkan smartphone tapi jika anda tidak mematikannya itu sama saja. Terbukti saya sering melakukan hal ini dulunya, dengan alasan saat ada sms masuk saya bisa membalasnya. Awalnya memang tidak masalah, tapi lama kelamaan charger saya rusak. Entah kenapa itu bisa terjadi, mungkin itu adalah bagian dari kebisaan buruk saya.

Apabila anda tidak mematikan smartphone, suhu smartphone akan lebih panas. Mengapa? Karena semua hardware masih bekerja, mulai dari RAM, Prosesor, Baterai dan lain – lainnya. Sedangkan jika anda matikan maka tidak ada hardrware smartphone yang bekerja.

4. Menggunakan Charger Bajakan

Jika memang charger original anda rusak, bukan berarti anda bisa membeli charger seenaknya saja. Perlu anda ketahui bahwa setiap charger memiliki kemampuan isi daya yang berbeda – beda. Untuk itulah anda harus melihat dan memahaminya. Charger bajakan berbeda jauh dengan charger yang original. Dari segi harga memang murah tapi dari segi kualitas bisa dikatakan sangat buruk.

Setiap kali anda membeli charger jangan hanya mengutamakan kecepatan daya isi, tetapi samakan dengan charger anda sebelumnya. Tujuannya sederhana, agar nantinya tidak terjadi dampak yang buruk pada beterai smartphone android anda.

TIDAK SEMUA BATERAI DAPAT DI-CHARGER SECARA CEPAT!

5. Tidak di-Charger Hingga 100%

Terkadang pengguna smartphone terburu – buru dan tidak sabar ingin memainkan smartphone androidnya. Alhasil belum sampai penuh, charger sudah dicabut. Sebaiknya kebiasaan ini ditinggalkan karena lama – lama juga akan membuat baterai smartphone capat rusak.

6. Men-Charger Terlalu Lama

Pernahkan anda mencharger baterai hingga semalaman? Jika ya, maka sebaiknya jangan lakukan lagi. Karena baterai smartphone anda cukup dengan 2 jam saja bisa penuh, sedangkan kebiasaan anda mencharger hingga semalam dan itu terhitung lebih dari 5 jam. Ini akan membuat baterai bocor karena terlalu penuh, dan alhasil akan cepat rusak.

Alangkah lebih baiknya anda men-charger beberapa jam sesuai dengan kecepatan charger dalam mengisi daya. Usahakan untuk langsung mencabut setelah baterai android terisi penuh.

7. Memaksakan Smartphone Saat Suhu Panas

Hal ini pasti sering dialami bagi pengguna smartphone yang suka bermain game. Suhu smartphone yang terus memanas disebabkan karena banyaknya aktifitas yang dilakukan dan membutuhkan daya yang banyak pula. Terlebih jika aktifitas tersebut dilakukan diluar ruangan yang terpapar dengan sinar matahari secara langsung.

Suhu smartphone yang panas ditambah dengan paparan sinar matahari yang pans pula akan meningkatkan panas dari baterai android itu pula. Tak tanggung – tanggung, hanya kerena panas baterai smartphone dapat meledak.

Baca Juga :

8. Main Game terus – Terusan

Sebenarnya ini sama seperti pada poin pertama dan point ke tujuh. Game memang sangat mengasyikkan, lupa waktu, lupa makan, lupa tidur pasti hanya gara – gara bermain game. Hal ini tidak hanya berdampak pada manusia saja namun berdampak pula pada smartphone android itu sendiri.

Sekarang ini game sifatnya sangat berat, ada yang HD, 3D dan lain – lainya. Dan pastinya ini terbukti banyak menguras daya beterai dan RAM Android. Semakin lama bermain game akan membuat daya baterai semakin terkuras dan pada akhirnya pasti beterai menjadi panas. Jika aktifitas ini dilakukan setiap hari, di jamin umur baterai tidak akan lama.

DALAM WAKTU 1 TAHUN ANDA BISA GANTI

Dengan melihat kebiasaan – kebiasaan buruk diatas pastinya hal ini akan membuat anda sadar, betapa pentingnya merawat baterai smartphone. Jangan hanya karena FUN anda kehilangan uang, jangan hanya kerena seru, anda kehilangan Uang.

Baca Juga :

Itulah ulasan singkat mengenai Kebiasaan Buruk Yang Membuat Baterai Smartphone Cepat Rusak, semoga bisa bermanfaat untuk semuanya. Jika ada yang ingin menambahkan, tulis melalui kolom komentar dibawah ini. Terima kasih !!

Sumber Referensi : JalanTikus.com

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. Buka Kualitas dan Performa dengan Samsung

    Ketahui apa saja alat, fitur dan aksesori terbaik dari Samsung melalui ulasan berikut ini!
  2. Logo IAIN Kediri PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download) 

    Berikut kami bagikan link download Logo IAIN Kediri PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa…
  3. Logo Universitas Alma Ata Bantul PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Universitas Alma Ata Bantul PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru…