Info Proses Pengiriman J&T Express Lengkap

J&T Express merupakan salah satu sebuah perusahaan jasa terbesar di Indonesia yang bergerak dalam bidang pengiriman…

J&T Express merupakan salah satu sebuah perusahaan jasa terbesar di Indonesia yang bergerak dalam bidang pengiriman barang. Meskipun terbilang baru dalam jasa pengiriman, J&T Express telah mampu menarik perhatian masyarakat untuk menggunakan jasanya. Hal tersebut tentu saja didukung dengan inovasi barunya dalam pengiriman barang.

Pengguna dari J&T Express sendiri tidaklah sedikit, namun dapat dikatakan mampu menyaingi jasa ekspedisi lainnya seperti JNE Express & Kantor Pos Indonesia. J&T juga dipercaya oleh beberapa perusahaan e–commerce ternama seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, Bukalapak dan lainnya untuk mengirimkan paket barang.

Selain memudahkan dalam hal pengiriman barang, terdapat beberapa keuntungan yang bisa anda dapatkan dengan menggunakan J&T Express ini. Misalnya saja J&T menawarkan harga yang terjangkau dibandingkan jasa lainnya dan juga pengirimannya tepat waktu. Bahkan saat di hari Minggu dan tanggal merah pun tetap dilakukan pengantaran.

Jadi tidak heran banyak masyarakat yang menggunakan J&T Express ini untuk berbagai keperluan pengiriman barang. Dan sebagai informasi tambahan, J&T Express telah meraih penghargaan Top Brand Award 2020 untuk ke tiga kalinya. (dilansir dari website resmi J&T Express)

Lihat Juga : 100 Daftar Kode Gateway J&T Express Lengkap

Proses Pengiriman di J&T Express

Info Pengiriman J&T
image source : kodesingkatan.com

Terlepas dari hal tersebut, pernahkah anda menyadari bagaimana proses pengiriman dalam J&T Express ini. Tentunya kita sebagai pelanggan harus mengetahui bukan proses apa saja yang dilalui barang kiriman tersebut hingga sampai ke tujuan.

Proses pengiriman dalam setiap jasa ekspedisi kurang lebih hampir sama dengan lainnya, hal ini juga berlaku pada J&T Express. Sebagai contoh anda menyerahkan barang kiriman di Drop Point J&T, kemudian akan dilanjutkan sampai ke Drop Point terdekat alamat Penerima. Setelah itu barang kiriman akan diambil dan diantarkan oleh sprinter untuk disampaikan ke penerima.

Drop Point sendiri merupakan kantor agen dari J&T Express. Diketahui Drop Point telah menyebar di beberapa seluruh wilayah Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut mengenai proses pengiriman barang di J&T Express, dapat anda simak berikut ini.

Lihat Juga : Jam Kerja J&T Express Terbaru

1.Pengirim Menyerahkan Barang ke Drop Point J&T

Tahapan pertama dalam proses pengiriman di J&T Express adalah pihak pengirim menyerahkan barang kepada pihak J&T Expres melalui Drop Point. Tentu terdapat beberapa perlu anda perhatikan sebelum mengirim barang di J&T Express. Misalnya saja lakukan pengecekan, apakah barang tersebut sesuai dengan apa yang dikirim. Dan juga tentunya pengemasan yang baik dengan mempertimbangkan kondisi barang yang dikirim agar kualitas barang tetap terjaga / tidak rusak.

Setelah itu, antarkan barang tersebut ke Drop Point J&T Express terdekat. Perlu diingat kembali, bahwasannya Drop Point ini merupakan sebuah Kantor Agen J&T Express yang mana sprinter dapat dengan mudah mengantarkannya ke penerima. Dalam hal inilah yang membedakan J&T Express dengan jasa ekspedisi lainnya.

Namun jika anda tidak ingin ribet mengantarkan barang ke Drop Point terdekat. J&T Express telah menyediakan fitur layanan jemput paket yang dapat anda gunakan. Tentunya didalam layanan ini tidak ada batasan untuk pelanggannya, dalam artian berlaku untuk semua jenis paket dan tanpa ada syarat yang harus dilakukan.

Untuk dapat menggunakan layanan ini, anda dapat melakukannya denga cara mengakses Aplikasi J&T Express ataupun menelpon Call Center Drop Point terdekat (jika anda mempunyai nomornya). Dengan begitu anda dapat dengan mudah mengirim barang anda ke Drop Point.

2. Pengiriman dari Drop Point ke Warehouse J&T Kota Tujuan

Setelah barang anda sampai ke Drop Point J&T, tentunya anda akan mendapatkan kuitansi bukti pembayaran bukan. Nah didalam kuitansi tersebut, terdapat nomor resi barang yang mana dapat digunakan untuk melacak lokasi terbaru barang anda.

Diketahui nomor resi dalam J&T Express tersebut, akan langsung aktif setelah 30 menit barang sampai di Drop Point. Dalam hal inilah yang membedakan J&T dengan jasa ekspedisi lainnya, yang mana jasa lainnya mengupdate nomor resi di jam tertentu saja.

Terlepas dari hal tersebut, barang yang ada di Drop Point nantinya akan dikirimkan ke Warehouse kota tujuan. Tentunya tidak semua barang yang ada di Drop Point akan dikirim langsung ke warehouse, namun terdapat beberapa pengiriman yang ada di kota transit sebelum ke warehouse kota tujuan.

Anda tidak perlu khawatir, untuk proses transit sendiri hanya membutuhkan waktu beberapa jam saja tidak lebih dari 1 hari. Dan perlu diingat kembali, hal ini biasa terjadi ketika J&T sedang overload. Mengingat banyaknya pengiriman yang masuk setiap harinya.

Lihat Juga : Istilah Pengiriman Barang J&T Express

3. Pengiriman dari Warehouse J&T ke Drop Point Terdekat Tujuan

Didalam warehouse tersebut, akan dilakukan penyortiran terlebih dahulu sebelum di kirim ke Drop Point tujuan. Namun jika sudah disortir, maka barang anda akan dikirim ke Drop Point J&T terdekat dengan alamat tujuan. Tentunya dalam proses pengiriman ini, hanya membutuhkan kurang dari 1 hari saja.

4. Pengiriman dari Drop Point Terdekat ke Alamat Penerima

Jika barang anda sampai di Drop Point terdekat penerima, maka barang tersebut langsung akan di kirimkan sesuai alamat yang tertera pada barang tersebut melalui sprinter J&T. Tentu dengan mengirimkannya langsung, hal tersebut untuk menghindari tumpukan paket.

Dan dalam proses ini dapat dilihat pada nomor resi yang anda dapatkan sebelumnya. Anda dapat mengetahui nama dari Sprinter yang mengantarkan hingga nama penerima barang.

Wahyu Setia Bintara

Saya adalah penulis dan editor di Dianisa.com. Sebagai penulis, saya berfokus pada tema Android dan Windows. Saya memiliki ketertarikan pada semua hal yang berhubungan dengan multimedia dan media digital.

Discussion | 3 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. No Name berkata:

    Aku baru pertama kali pake jnt, beli tanaman dr Kediri di kirim ke Pacitan, logikanya Kediri Pacitan itu deket cma sekitar 4 jam, dan aku baca2 katanya jnt langsung d kirim ke kota penerima, punyaku malah harus ke Surabaya dulu dong, lah mau ngapain kesana, kejauhan, nanti layu tanamanku, sedih bgt.

    • Dian Arifin berkata:

      Memang begitu Jnt, saya juga kurang paham kenapa dibuat seperti itu.

    • Luthfi berkata:

      Setiap Jasa Pengiriman mempunyai Gateway atau pengecekan produk melalui sistem scanner apakah terdapat produk yang mencurigakan atau tidak. Gateway biasanya berada di tiap provinsi sebelum diberikan ke daerah tujuan dari provinsi tersebut. Jadi Kirim dari manapun untuk tujuan daerah Jawa timur pasti akan melewati Gateway Jawa timur yang berada di Surabaya. Begitu juga dengan daerah lain

  1. 70 Livery BUSSID Evos, ONIC, RRQ Esports, Joker, Trans, Paling Jernih!

    Berikut kami bagikan kumpulan Livery BUSSID EVOS, ONIC, RRQ, Esport, Joker, Trans, super jernih, yang bisa…
  2. 90 Livery BUSSID Juragan 99, Trans, STJ, Paling Jernih!

    Berikut kami bagikan kumpulan Livery BUSSID Juragan 99, varian Trans, STJ, SDD, super jernih, yang bisa…
  3. 100 Livery BUSSID Bris Trans Tuan Muda, Casper, Valentino, Paling Jernih!

    Berikut kami bagikan kumpulan Livery BUSSID Bris Tuan Muda, varian XHD, super jernih, yang bisa yang…