Istilah Pengiriman Barang J&T Express

J&T Express merupakan salah satu sebuah perusahaan logistik multinasional di Indonesia. Jasa pengiriman yang satu ini…

J&T Express merupakan salah satu sebuah perusahaan logistik multinasional di Indonesia. Jasa pengiriman yang satu ini memanglah masih tergolong baru. Karena memang J&T sendiri baru saja didirikan pada tanggal 20 Agustus 2015.

Bagi anda yang hobi belanja online di aplikasi/situs e-commerce ternama. Tentunya anda sudah tidak asing lagi bukan dengan jasa pengiriman J&T Express ini. Perlu diketahui, bahwasannya J&T ini dalam kurun beberapa tahun sejak diluncurkannya telah mengalami perkembangan yang cukup pesat.

Bahkan saat ini mungkin J&T Express dapat menyaingi kompetitor jasa pengiriman barang terbesar di Indonesia. Seperti halnya JNE maupun Kantor Pos yang mana memiliki banyak penggunanya. Selain itu J&T ini menghadirkan beberapa layanan yang menarik dalam hal jasa pengiriman barang.

Terdapat beberapa kelebihan dari J&T ini dibandingkan dengan lainnya. Misalnya saja, anda dapat dengan mudah mencari tahu tarif pengiriman dan mengecek Drop Point terdekat, harga yang lebih terjangkau, fasilitas trace & tracking system, dan yang lainnya. Jadi tidak heran J&T Express ini memiliki banyak peminatnya disemua kalangan.

Lihat Juga : Jam Kerja Ninja Xpress

Istilah Pengiriman Barang J&T

Istilah Pengiriman J&T
image source : probatam.co

Terlepas dari hal tersebut, mungkin anda penasaran bukan mengenai istilah pengiriman barang dari J&T Express. Istilah ini dapat ditemukan ketika anda melakukan cek resi barang pesanan anda. Memang untuk sebagian pelanggan tidak memperdulikan hal tersebut. Namun tidak menutup kemungkinan, jika masih terdapat pelanggan yang ingin mengetahui istilah ini.

Perlu diketahui, istilah pengiriman barang ini berbeda-beda di setiap jasa pengiriman lainnya. Terutama untuk J&T Express sendiri terdapat beberapa istilah pengiriman barang. Untuk lebih jelasnya dapat anda lihat ditabel berikut ini.

Istilah Penjelasan
Paket telah diterimaPaket sudah sampai ke tangan penerima
GatewayIstilah ini artinya menunjukkan Kode Lokasi Paket dengan menggunakan format (KODEKOTA_GATEWAY). Contoh : KDR_GATEWAY, yang berarti paket sedang berada di gudang J&T Express Kediri. Paket ini nantinya akan disortir sebelum diteruskan. Biasanya J&T mengunakan daftar Kode Bandara di Indonesia sebagai Gateway.
Sprinter / Sprinter sedang mengirimDi dalam J&T Express, Sprinter artinya kurir. Istilah tersebut artinya paket telah tiba di Drop Point J&T daerah tujuan dan sedang dalam proses pengantaran Sprinter. Jika anda mengecek resi, akan ditampilkan Nama Sprinternya juga.
BermasalahArtinya terjadi sebuah masalah dalam pengiriman. Hal tersebut dapat berupa alamat salah / Sprinter belum menemukan alamat tujuan.
SimpanPaket anda akan disimpan di Drop Point J&T. Hal ini dikarenakan terdapat kendala waktu dan jarak pengiriman.
ScanMenginformasikan bahwa paket telah diproses dan diupdate statusnya
Sedang menjalankan simpan scanArtinya paket telah tiba di Drop Point J&T, namun tidak bisa diproses langsung karena diluar jam kerja. Atau mungkin Sprinter sedang overload antaran. Paket akan disimpan dan diproses keesokan harinya
Sedang menjalankan bermasalah scanArtinya paket telah tiba di Drop Point J&T, namun tidak bisa diproses karena terdapat masalah internal/eksternal. Hal ini dapat berupa sistem error, alamat tidak jelas, masalah sorting, dan sejenisnya.
Invalid airway billIstilah ini muncul ketika anda memasukkan nomor resi yang salah atau mungkin server Tracking J&T sedang down.
Telah diterimaPaket sudah sampai ditujuan dan diserahkan kepada penerima

Lihat Juga : Jam Operasional Kantor Pos Indonesia

Cara Cek Ongkos Kirim J&T Express

Dapat anda ketahui, J&T Express sendiri telah menyediakan fitur cek Ongkir yang dapat anda gunakan untuk mengecek tarif pengiriman paket anda. Fitur ini sendiri dapat anda gunakan melalui Aplikasi Android maupun Website J&T Express. Tarif tersebut tentunya dihitung dengan mempertimbangkan beberapa hal, seperti halnya karakteristik barang tersebut. Untuk lebih jelasnya mengenai cara cek ongkir J&T Express ini, dapat anda simak berikut ini.

Melalui Aplikasi J&T Express

Tentunya hal pertama yang harus anda lakukan adalah mendownload terlebih dahulu Aplikasi J&T Express. Untuk pengguna Android dapat anda download melalui Google Play, lain halnya pengguna iPhone yang mendownloadnya melalui App Store.

Buka Aplikasi J&T Express tersebut, kemudian tekan menu Harga. Selanjutnya anda dapat masukkan kriteria pengiriman barang di beberapa kolom yang telah disediakan. Diantaranya adalah Asal & Tujuan pengiriman barang, Berat barang, Dimensi barang (jika barang berukuran besar). Jika sudah melengkapi beberapa kolom tersebut, tekan menu Cari. Lalu anda akan ditampilkan informasi terkait detail tarif pengiriman barang.

Cek Ongkir Aplikasi J&T

Melalui Website J&T Express

Lain halnya dengan cara yang satu ini yang mana anda harus mengakses Website resmi J&T terlebih dahulu. Kemudian lihat dibagian atas halaman website tersebut, lalu klik menu Cari » pilih Cek Tarif. Selanjutnya anda dapat memasukkan Kota Asal pengiriman di bagian “Dari” dan juga masukkan Kota Tujuan pengiriman di bagian “Ke”. Jangan lupa masukkan Berat Barang anda juga, Asuransi (jika ada).

Namun jika barang kiriman anda berukuran besar, anda dapat memasukkan Dimensi Barang (Panjang x Lebar x Tinggi). Jika sudah melengkapi beberapa kolom tersebut, klik menu Cari. Lalu anda akan menemui Pop up menu, yang mana anda disuruh memasukkan Kode Captcha yang tertera pada gambar untuk dilakukan Verifikasi. Setelah itu, anda akan ditampilkan informasi terkait detail tarif pengiriman barang anda.

Cek Ongkir Website J&T

Lihat Juga : 10 Aplikasi Cek Ongkir Android Terbaik

Call Center J&T Express

Dan jika informasi yang saya berikan terkait Istilah Pengiriman Barang J&T Express diatas anda masih belum paham. Atau mungkin anda memiliki pertanyaan yang jelas terkait hal tersebut. Anda dapat menghubungi Call Center J&T Express yang telah saya sediakan berikut ini :

  • Telepon : 021 8066 1888
  • Email : [email protected]
  • Facebook : J&T Express Indonesia
  • Instagram : @jntexpressid
  • Twitter : @jntexpressid
  • Line : @jtexpressid

Update Seputar J&T : Juli 2020

Berikut saya informasikan terkait seputar J&T Express di bulan Juli 2020. Terdapat beberapa kendala yang dialami oleh J&T dalam akhir-akhir ini. Memang hal tersebut dapat terjadi, mengingat kondisi di Indonesia sendiri sedang tidak baik.

Seperti yang anda ketahui, bahwasannya dampak dari Pandemi COVID-19 ini sangatlah merugikan. Terutama pada sektor ekonomi, yang mana menurun dengan sangat drastis. Tentu hal ini juga berdampak disebagian besar perusahaan, tak terkecuali perusahaan jasa pengiriman barang dan logistik.

Di lansir dari website resmi  J&T Express, bahwasannya terdapat beberapa kendala mengenai layanan pengiriman paket. Diantaranya adalah terbatasnya jumlah penerbangan dari maskapai di beberapa wilayah di Indonesia, penerapan sistem Work From Home di Indonesia yang mengakibatkan kedala pengiriman, keterlambatan pengiriman di beberapa wilayah tertentu dan juga akses darat yang terbilang sulit dijangkau, dikarenakan terdapat beberapa bencana alam.

Terlepas dari kejadian tersebut, J&T Express meminta maaf atas ketidaknyamanannya yang terjadi. Selain itu J&T akan terus memberikan pelayanan terbaik untuk pelanggan dan juga akan tetap memaksimalkan pengiriman paket ke seluruh Indonesia.

Wahyu Setia Bintara

Saya adalah penulis dan editor di Dianisa.com. Sebagai penulis, saya berfokus pada tema Android dan Windows. Saya memiliki ketertarikan pada semua hal yang berhubungan dengan multimedia dan media digital.

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. Download Windows 11 ISO 32 Bit / 64 Bit (Free Download) Terbaru

    Berikut link download file ISO Windows 11 terbaru 32 Bit / 64 Bit
  2. Download Microsoft Visio 2013 32 Bit / 64 Bit Terbaru 2024

    Berikut link download Microsoft Visio 2013 32 Bit / 64 Bit terbaru yang dapat Anda akses…
  3. 17 Template Jas Wanita Pas Foto HD Gratis

    Berikut kami sediakan template jas wanita pas foto dengan format PSD, PNG dan JPG yang bisa…