10 Cara Menonaktifkan Aplikasi Instagram

Berikut panduan singkat cara menonaktifkan aplikasi Instagram sementara yang dapat Anda coba ikuti

Instagram merupakan salah satu aplikasi sosial dan messenger yang cukup terkenal dengan pengguna yang mencapai jutaan bahkan milyaran di seluruh dunia.  Aplikasi yang biasa digunakan untuk berbagi foto, picture, dan video pendek ini sering kali menjadi perhatian utama bagi semua pengguna smartphone, baik itu Android ataupun iOS.

Anda pasti tahu bahwa Instagram bekerja di belakang background atau belakang layar, itu artinya Instagram terus aktif selama kita masih mengaktifkan data internet yang kita miliki. Maka dari itu, bagi Anda yang ingin menonaktifkan Instagram sementara waktu kali ini saya akan membantu Anda melakukannya dengan cara yang mudah dan cepat.

Selain itu, ada beberapa pengguna yang saat ini mencoba berhenti buat menggunakan Instagram. Karena ada beberapa pendapatan yang mengatakan bahwa sosial media sangat adiktif dan pengguna terus terobsesi untuk membuka dan menggunakannya. Maka dari itu, solusi terbaik adalah dengan mengurangi, menghentikan, atau jika perlu menghapus aplikasinya.

Lihat Juga : 10 Cara Mematikan Autoplay Video Instagram

Cara menonaktifkan Instagram sementara waktu

Setiap pengguna tentunya memiliki alasan yang berbeda-beda dalam menonaktifkan aplikasi Instagram, bisa karena menghemat RAM, menghemat daya baterai, jarang menggunakan aplikasi, atau bisa juga karena ingin menghemat data Internet. Untuk melakukannya, ada tiga metode yang bisa Anda lakukan yakni dengan menonaktifkan akun, menghapus penggunaan data Internet, dan menghapus aplikasi Instagram. Lebih jelasnya, simak ulasannya berikut ini;

1. Nonaktifkan akun lewat browser

Pilihan pertama, Anda bisa menonaktifkan akun untuk sementara waktu. Dengan menonaktifkan akun, maka Anda benar-benar berhenti menggunakan Instagram. Dan jika dikemudian hari ingin kembali menggunakan Instagram, Anda bisa login kembali ke akun Anda tersebut. Opsi ini hanya bisa Anda lakukan lewat browser komputer dan smartphone, bukan lewat aplikasi Instagram. Langsung saja, simak langkah-langkahnya di bawah ini.

STEP 1: Langkah pertama, silakan bukan Instagram lewat browser komputer atau smartphone Anda. Selanjutnya, masuk ke halaman Profil Instagram Anda. Pilih menu Edit Profil.

1 Edit Profil Instagram Browser

STEP 2: Kemudian Anda akan melihat beberapa opsi melakukan pengaturan. Lihat bagian bawah kemudian pilih Nonaktifkan sementara akun saya.

2 Nonaktifkan Akun Instagram

STEP 3: Kemudian lakukan konfirmasi penonaktifan akun. Di bagian Mengapa Anda menonaktifkan akun Anda? Silakan berikan alasan Anda dengan memilih menu dropdown. Kemudian masukkan kata sandi Anda di bagian Untuk melanjutkan, masukkan lagi kata sandi. Jika sudah, klik Akun Dinonaktifkan Sementara. Dengan begitu, akun Anda akan disable untuk sementara waktu sampai Anda membukanya kembali.

3 Nonaktifkan Instagram Sementara Waktu

Jika diurutkan, berikut panduan singkatnya.

  1. Buka Instagram.com lewat browser komputer atau smartphone.
  2. Masuk ke halaman Profil Anda, pilih Edit Profil.
  3. Pilih Nonaktifkan sementara akun saya.
  4. Kemudian berikan alasan; mengapa Anda menonaktifkan akun Anda?
  5. Lanjutkan dengan memasukkan kata sandi di bagian form Untuk melanjutkan, masukkan lagi kata sandi.
  6. Klik Akun Dinonaktifkan Sementara.
  7. Selesai.

Lihat Juga : 10 Cara Menghapus Akun Instagram

2. Matikan data internet Instagram

Jika misalnya Anda tidak ingin menonaktifkan akun, maka sebaiknya kurangi penggunaan aplikasi dengan tidak memberikan akses data internet ke aplikasi Instagram. Setiap perangkat mungkin langkah-langkahnya bisa berbeda, namun Anda tetap dapat menyesuaikannya. Untuk melakukannya, simak langkah-langkahnya di bawah ini;

MATIKAN DATA INTERNET: Buka menu Pengaturan di smartphone Anda. Pilih Pengaturan jaringan & nirkabel » Data Seluler » Aplikasi Jaringan » kemudian tentukan aplikasi Instagram. Hilangkan centang agar data internet dan WiFi tidak berfungsi untuk Instagram.

Mematikan Data Internet Instagram

Jika diurutkan, berikut langkah-langkahnya;

  1. Buka menu Pengaturan di smartphone Anda.
  2. Pilih Pengaturan jaringan & Nirkabel.
  3. Pilih Data Seluler » Aplikasi Jaringan.
  4. Temukan aplikasi Instagram.
  5. Hilangkan centang di bagian Data Seluler & WiFi.
  6. Selesai.

Lihat Juga : 10Cara Download Foto dan Video Instagram

3. Hapus aplikasi Instagram

Opsi lain adalah dengan menghapus aplikasi Instagram di smartphone Android atau iOS yang Anda gunakan. Akun Anda tidak akan terhapus atau ter-nonaktifkan, hanya aplikasinya saja yang terhapus. Simak langkah-langkahnya di bawah ini.

HAPUS APLIKASI INSTAGRAM: Buka menu Pengaturan di smartphone Android Anda. Pilih fitur Aplikasi & Notifikasi » Aplikasi » Instagram » tap Hapus Instalasi untuk menghapus aplikasi. Lanjutkan dengan konfirmasi OK.

Menghapus Aplikasi Instagram

Jika dipersingkat, berikut langkah-langkahnya;

  1. Buka menu Pengaturan di smartphone Anda.
  2. Pilih menu Aplikasi & Notifikasi.
  3. Pilih Aplikasi » temukan aplikasi Instagram.
  4. Tap Hapus Instalasi.
  5. Konfirmasi dengan OK.
  6. Selesai.

Lihat Juga : 3 Cara Menghapus Aplikasi Android

4. Nonaktifkan notifikasi Instagram

Jika semua pilihan di atas tidak sesuai dengan keinginan Anda, maka pilihan lain dengan menonaktifkan semua notifikasi Instagram. Anda tetap dapat membuka Instagram dalam beberapa kesempatan, tanpa terganggu oleh Notifikasi pesan, komentar, postingan baru, dan sebagainya. Menurut saya, ini benar-benar mengurangi penggunaan aplikasi dan tidak terganggu dengan semua notifikasi yang diberikan Instagram.

STEP 1: Langkah pertama, silakan masuk ke menu Pengaturan di smartphone Android Anda. Pilih fitur Aplikasi & Notifikasi » Pengelola Notifikasi. Di bagian tersebut akan tampil semua aplikasi terinstall.

1 Pengaturan Notifikasi Aplikasi Android

STEP 2: Lanjutkan memilih Pengelolaan batch. Cari aplikasi Instagram, kemudian tap tombol Switch untuk mematikan semua notifikasi (biru artinya aktif dan abu-abu artinya nonaktif).

2 Matikan Notifikasi Aplikasi Android

Berikut untuk panduan singkatnya.

  1. Buka menu Pengaturan di HP Anda.
  2. Pilih Aplikasi & Notifikasi » Pengelola Notifikasi.
  3. Lalu pilih Pengelola batch.
  4. Tap tombol Switch Instagram untuk menonaktifkan.
  5. Selesai.

Lihat Juga : 10 Cara Menonaktifkan Notifikasi Instagram

Penutup,

Itulah beberapa metode yang bisa Anda lakukan dalam menonaktifkan aplikasi Instagram, mungkin tidak hanya sekedar menonaktifkan akun tapi juga mengurangi penggunaan aplikasi Instagram. Jika ada sesuatu yang ingin Anda tanyakan atau sampaikan, silakan tulis melalui kolom komentar di bawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!


Penulis : Rudi Dian Arifin | Editor : Wahyu Setia Bintara

Tips Instagram

Masalah Instagram

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. Rekomendasi Aplikasi untuk Mencari Hotel di Jakarta

    Berikut kami bagikan rekomendasi aplikasi pencari hotel terbaik di Jakarta
  2. Logo Lazada PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Lazada PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa Anda…
  3. Logo Tokopedia PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Tokopedia PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa Anda…