Cara Hard Reset VIVO Xshot

VIVO Xshot merupakan salah satu produk VIVO yang hadir untuk memaksimalkan para pengguna Android yang suka…

VIVO Xshot merupakan salah satu produk VIVO yang hadir untuk memaksimalkan para pengguna Android yang suka dengan aktifitas fotografi. Hadir Anda pasti tahu sendiri, sektor kamera belakang yang hadir dengan resolusi 13 Megapixel mampu menghasilkan kualitas foto yang begitu cemerlang. Tak hanya itu saja, bekalan RAM berkapasitas 3 GB mampu membuat multitasking lebih mantap dan maksimal.

Walaupun begitu, sebagian pengguna VIVO Xshot tentunya juga ada yang mengalami masalah saat menjalankan aplikasi atau melakukan aktifitas multitasking. Masalah yang terjadi pada perangkat VIVO Xshot bisa bermacam – macam seperti bootloop, brick, aplikasi telah berhenti, aplikasi tidak bisa dibuka, lupa pola kunci pada saat membuka layar, layar blank tidak bisa menampilkan gambar, layar tidak respon pada sentuhan, dan masalah – masalah lainnya.

Solusi yang bisa dilakukan biasanya dengan membersihkan file cache dan data atau dengan install ulang sistem Operasi.

Lihat Juga : Cara Membersihkan Cache di HP VIVO

Cara Hard Reset VIVO Xshot

Tapi jika tidak berhasil, pengguna bisa melakukan Hard Reset atau Wipe Data melalui menu Recovery Mode. Dan bagi anda yang tertarik untuk melakukan Hard Reset, silahkan anda simak langkah – langkahnya berikut ini.

  1. Agar proses Hard Reset perangkat VIVO Xshot bisa berjalan maksimal, pastikan baterai smartphone anda terisi diatas 50%. Selain itu, pastikan juga smartphone VIVO anda dalam keadaan OFF atau Mati.
  2. Dan untuk masuk menu Recovery Mode pada perangkat VIVO Xshot, anda bisa tekan tombol “Power + Volume Up” secara bersamaan selama beberapa saat sampai nantinya anda akan dihadapkan pada menu “Select Boot Mode”. Selanjutnya pilih “Recovery Mode” (Gunakan tombol volume untuk navigasi dan tombol power konfirmasi).
  3. Jika anda telah berhasil masuk menu Recovery Mode, anda bisa lakukan Hard Reset dengan memilih opsi “Wipe Data/ Factory Reset”. Dan jika nantinya muncul pesan konfirmasi, anda bisa memilih “Yes — Delete All User Data”.
  4. Tunggu sampai proses Hard Reset VIVO Xshot selesai dan berhasil 100%. Jika sudah, anda bisa membersihkan file sampah atau file cache yang melekat pada memori. Pilih “Wipe Cache Partition” untuk membersihkan cache, browsing, sampah saat main game, dan lainnya.
  5. Dan apabila semua metode telah anda lakukan, anda bisa melakukan reboot atau restart pada smartphone VIVO Xshot anda. Ikuti petunjuk berikutnya untuk memulai menjalankan aktifitas multitasking dengan normal kembali.
  6. Selesai.

Lihat Juga : Cara Menghapus Akun Google di HP VIVO

Penutup,

Apabila nantinya proses Hard Reset tidak berhasil mengatasi masalah bootloop atau booting smartphone berhenti pada LOGO maka solusi terakhir, anda bisa melakukan Flashing. Tapi sebelum melakukan flashing, pastikan anda telah mengunduh dan memindahkan file OS di Memori Eksternal atau Micro SD. Lebih jelasnya, anda bisa mencari metode flash sesuai dengan perangkat Android anda di pencarian Google.

Tidak hanya pada HP VIVO Xshot saja, metode diatas juga bisa anda lakukan pada perangkat VIVO lainnya seperti VIVO Y67, VIVO Xplay 5, VIVO Xplay 5s, VIVO Xplay 5 Elite VIVO Xplay6, VIVO X9 Plus, VIVO X9, VIVO V5, VIVO X7, VIVO X7, VIVO X6S, VIVO X6S, VIVO Y51, dan masih banyak lagi. Apabila nanti ada sedikit perbedaan, maka anda tinggal menyesuaikannya saja.

Demikian ulasan singkat dari saya, semoga bisa membantu dan bermanfaat. Jika ada sesuatu yang ingin anda tanyakan mengenai Hard reset perangkat VIVO, silahkan tulis melalui kolom komentar yang ada dibawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!!

Hard Reset VIVO

Masalah VIVO

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 1 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. faruq berkata:

    Kenapa di menu recovery data ny kosong smua y bro,, gmna nih,, aq mw root ho soal ny, tp data ny kosong pdahl ada sbner ny,, ?

  1. Rekomendasi Aplikasi untuk Mencari Hotel di Jakarta

    Berikut kami bagikan rekomendasi aplikasi pencari hotel terbaik di Jakarta
  2. Logo Lazada PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Lazada PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa Anda…
  3. Logo Tokopedia PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Tokopedia PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa Anda…