Dianisa.com – Cara Mengubah Latar Belakang Panggilan di HP Xiaomi. Xiaomi hadir dengan User Interface yang begitu memukau dan mampu memanjakan para penggunanya. Hadirnya MIUI mampu membuat setiap aktifitas Multitasking terasa lebih mantap dan maksimal, semakin lama, MIUI terasa semakin keren dan tentunya terasa sangat ringan. Sedikit informasi bahwa selain tampilannya yang mengesankan, fitur MIUI juga terbilang cukup menarik, salah satunya pada bagian Latar Belakang Percakapan atau Panggilan.
Baca Juga :
Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi metode ke anda semua, khususnya para pengguna Xiaomi di Indonesia dari semua tipe yang ada mengenai Cara Mengganti Latar Belakang Panggilan di HP Xiaomi Mudah dan Cepat. Tidak hanya tema, wallpaper depan, atau icon dari setiap #Aplikasi, anda sebagai pengguna juga bisa mengubah latar belakang panggilan saat anda melakukan panggilan pada seseorang. Fitur ini terlihat sederhana, tapi terasa keren karena Background terlihat lebih menarik. Penasaran bagaimana caranya, simak langkah – langkahnya dibawah ini.
1. Langkah pertama, buka menu Setelan » Aplikasi Sistem » lalu anda pilih “Phone”. Dari bagian tersebut anda bisa memilih “Setelan Lanjutan”.
2. Kemudian dari bagian “Latar Belakang Percakapan”, anda bisa pilih dari “Bawaan” menjadi “Wallpaper Layar Kunci” artinya wallpaper akan berubah sesuai dengan wallpaper layar kunci.
3. Dengan melakukan hal tersebut, panggilan telepon akan terasa lebih menarik dan enak dilihat. Cukup mudah bukan !!
4. Selesai.
NOTE : Metode di atas saya lakukan pada Smartphone Xiaomi Redmi Note 4X dengan sistem operasi Android Nougat v7.0. Jika anda menggunakan Smartphone beda sistem, anda bisa menyesuaikan sendiri metodenya.
Metode diatas dapat anda terapkan pada semua perangkat Xiaomi seperti Xiaomi Mi4s, Mi4c, Mi4i, Mi4, Redmi 1S, Mi3, Redmi NOTE, NOTE 2, NOTE 3, Redmi NOTE 4, NOTE 4X, NOTE 4 Pro, Xiaomi Redmi 2, Xiaomi Redmi 4, Redmi 4A, Redmi 4X, Redmi 4 Prime, Xiaomi Redmi NOTE 4, 4 Pro, 4 Snapdragon, Xiaomi Mi2A, Mi2S, Mi2, Mi1S, Mi Pad 2, Xiaomi Mi NOTE, Mi NOTE Pro, dan masih banyak lagi. Jika ada sedikit perbedaan dari tutorial atau metode diatas, maka anda tinggal menyesuaikannya saja.
Baca Juga :
Demikian ulasan singkat dari saya mengenai Cara Mengubah Latar Belakang Panggilan di HP Xiaomi, semoga bisa membantu dan bermanfaat. Jika ada sesuatu yang ingin anda tanyakan atau sampaikan, silahkan tulis melalui kolom komentar yang ada dibawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba !!
Discussion | 0 Comments
*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui