11 Aplikasi Belajar Bahasa Korea Android & iOS Terbaik

Siapa yang tidak tahu Korea? Wilayah yang ada di Asia Timur yang terbagi menjadi dua negara,…

Siapa yang tidak tahu Korea? Wilayah yang ada di Asia Timur yang terbagi menjadi dua negara, yakni Republik Korea (Korea Selatan) dan Republik Rakyat Demokratik Korea (Korea Utara). Di Korea sendiri, bahasa yang mereka gunakan menggunakan huruf hangeulyang merupakan huruf yang diciptakan oleh Raja Sejong yang Agung pada tahun 1443 masa Dinasti Joseon. Huruf ini merupakan 24 huruf, 14 huruf mati (konsonan), dan 10 huruf hidup (vokal).

Di Indonesia sendiri, bahasa Korea cukup banyak digemari orang-orang, terutama oleh para remaja yang menyukai K-Pop atau K-Drama. Untuk pembelajarannya sendiri banyak yang berkata kalau belajar huruf Hangul tidak sedikit belajar huruf Kanji. Meskipun pengucapannya yang terbilang sulit, banyak orang yang ingin mempelajari bahasa Korea.

Mungkin anda adalah salah satu dari orang-orang itu. Untuk mempelajari bahasa Korea banyak cara yang bisa anda gunakan. Mulai dari kursus dengan orang yang bisa bahasa Korea, sampai belajar otodidak di ponsel sendiri. Untuk kursus tentu saja kita memerlukan uang yang cukup banyak, selain itu kita harus hadir di tempat kursusnya. Sedangkan tidak semua orang punya uang dan waktu yang cukup untuk hadir di tempat kursus itu.

Lihat Juga : 10 Aplikasi Belajar Bahasa Jepang Terbaik

Aplikasi Belajar Bahasa Korea Terbaik

Jadi saya sarankan untuk belajar otodidak melalui ponsel Android, selain lebih murah Anda juga bisa belajar kapan saja dan dimana saja sesuka hati anda. Dan untuk memulainya, anda bisa menggunakan beberapa aplikasi berikut untuk membantu anda dalam proses pembelajaran. Dan berikut daftar aplikasi belajar bahasa Korea yang bisa saya rekomendasikan ….

#1. Drops: Learn Korean, Japanese, Chinese language

Aplikasi yang pertama adalah Drops yang ditawarkan oleh Language Drops. Dengan Drops anda akan bisa belajar berbagai bahasa, salah satunya adalah bahasa Korea. Dengan aplikasi ini Anda akan bisa mempelajari huruf, kata, frasa, struktur kalimat, dan lain-lain.

Selain itu, aplikasi ini juga memberikan kuis berupa game yang akan membantu anda dalam proses pembelajaran. Menurut deskripsi aplikasi ini di Google Play, Drops akan menambah kebiasaan belajar anda dengan mempengaruhi pikiran dan kemampuanmu akan meningkat. Untuk awalan, aplikasi ini menawarkan pembelajaran selama 5 menit perhari, jika ingin lebih serius anda harus bergabung dengan fitur premium dengan membayar per bulan.

[Google Play] [App Store]

Lihat Juga : 10 Aplikasi Nonton Anime Android & iOS Terbaik

#2. Memrise

Memrise
Sumber Image : Google Play

Selanjutnya adalah Memrise yang meluncur sejak 2013 yang lalu. Dengan aplikasi Memrise anda akan diberikan video yang berisikan pembelajaran langsung dari orang negara mereka. Untuk awalan anda akan diberikan sesi gratis, namun jika ingin melanjutkan dan mengakses semua kursus dan fiturnya anda harus berlangganan terlebih dahulu.

Yang membedakan aplikasi ini dari aplikasi pembelajaran bahasa lain adalah metode yang di gunakan, yang akan membantu anda mengingat kata-kata baru. Selain itu, anda juga akan diberikan pelajaran tentang cara pengucapan agar tidak terpeleset dan salah arti.

[Google Play] [App Store]

#3. HelloTalk – Pertukaran Bahasa

Hello Talk
Sumber Image : Google Play

Berikutnya ada HelloTalk yang ditawarkan oleh HelloTalk Learn Languages App. Di HelloTalk anda akan langsung belajar dari pembicara asli dari negara asalnya. Metode yang digunakan di aplikasi ini ada dua cara, yang pertama adalah melalui teks, dan yang kedua adalah melalui lisan atau berbicara. Untuk metode teks anda akan membuat percakapan dengan seseorang dan saling mengoreksi bahasa jika ada kesalahan, sedangkan untuk metode lisan anda akan menonton live yang disediakan di HelloTalk.

[Google Play] [App Store]

Lihat Juga : 10 Aplikasi Bimbingan Belajar Online Terbaik

#4. Mondly

Mondly
Sumber Image : Google Play

Di Urutan berikutnya ada Mondly yang ditawarkan oleh ATI Studios. Dengan aplikasi ini Anda akan diajarkan Bahasa Korea dengan fitur bot chat yang akan membantu anda membiasakan diri dengan bahasanya. Selain itu, di aplikasi ini juga ada Daily Lesson yang akan membuat kamu menjadi lebih fasih dalam berbahasa Korea. Beberapa hal yang dapat menarik perhatian kamu dalam belajar bahasa di Mondly, yakni :

  • Audio yang jernih dengan vokal profesional.
  • Program pengenalan suara yang canggih.
  • Belajar percakapan.
  • Konjugasi kata kerja.
  • Statistik lanjutan.
  • Belajar frase penting dalam kehidupan sehari hari.

[Google Play] [App Store]

#5. LingoDeer

LingoDeer
Sumber Image : Google Play

Jangan lupa dengan LingoDeer, aplikasi yang ditawarkan oleh LingoDeer – Learn Language with Fun yang merupakan salah satu aplikasi terbaik yang dapat membantu Anda untuk mempelajari bahasa asing, bahasa Korea adalah salah satunya.

Di aplikasi ini Anda dapat mempelajari Bahasa Korea dari awal, mulai dari kosakata yang sederhana hingga yang rumit. Selain itu di LingoDeer Anda juga akan diajari cara menulis dan cara pengucapannya. Aplikasi ini sangat cocok untuk Anda yang ingin belajar Bahasa Korea atau bahasa lainnya.

[Google Play] [App Store]

Lihat Juga : 12 Aplikasi Translate Android & iOS Terbaik

#6. Rosetta Stone

Rosetta Stone
Sumber Image : Google Play

Rosetta Stone adalah aplikasi yang ditawarkan oleh Rosetta Stone Ltd. Dengan aplikasi ini anda akan diajarkan bagaimana cara berpikir dalam bahasa baru dengan menghubungkan apa yang anda lihat dan dengan apa yang Anda katakan. Di aplikasi ini anda akan mengawali pembelajaran dengan belajar cara berbicara dengan baik dan benar, selain itu aplikasi ini juga menggunakan simulasi audio visual yang akan memberitahu Anda dimana letak kesalahannya.

[Google Play] [App Store]

#7. Bravo Language

Bravo Language
Sumber Image : Google Play

The Next Apps is Bravo Language, yang ditawarkan oleh Bravolol – Language Learning. Dengan aplikasi ini anda akan lebih mudah belajar bahasa Korea, Anda dapat langsung mencari kosakata secara instan di fitur pencarian. Dengan aplikasi ini Anda akan bisa membandingkan cara berbicara anda dengan cara berbicara yang benar yang direkam oleh pembina bahasa Korea.

Cara mudahnya, anda hanya perlu merekam suara saat menggunakan bahasa Korea, lalu bandingkan dengan audio yang tersedia di aplikasinya, dengan cara ini anda akan tahu letak kesalahannya dimana.

[Google Play] [App Store]

Lihat Juga : 8 Situs Belajar Online Untuk Remaja & Mahasiswa

#8. Learn Korean – Grammer

Learn Korean Grammer
Sumber Image : Google Play

Dengan Learn Korean – Grammer yang ditawarkan oleh InnovationApps. Melalui aplikasi ini, anda bisa belajar bahasa Korea sesuai dengan kesukaan atau minat. Maksudnya anda akan bisa memilih kategori apa yang anda ingin pelajari, di aplikasi ini sendiri terdapat 60 kategori yang dapat anda pilih, diantaranya adalah alphabet, pengenalan, salam, tanya kabar, pertemuan, percintaan, terima kasih, dan lain-lain.

Selain itu, anda akan diberikan kuis permainan untuk meningkatkan frasa dan kosakata.

[Google Play] [App Store]

#9. Learning & Writing Korean

Learning Writing Korean
Sumber Image : Google Play

Aplikasi selanjutnya ialah Learning & Writing Korean yang ditawarkan oleh Learning & Writing Studio. Dengan aplikasi ini anda akan diajarkan bagaimana cara menulis hangeul secara baik dan benar. Tidak hanya belajar menulis, akan ada uji coba yang bertujuan untuk mengetahui sampai mana kemampuan anda dalam menulis hangeul.

[Google Play] [App Store]

Lihat Juga : 10 Aplikasi Belajar Tes TOEFL Android & iOS Terbaik

#10. Never Dictionary

Never Dictionary
Sumber Image : Google Play

Berikutnya adalah Never Dictionary dari NEVER Corp. Aplikasi ini akan membantu anda dalam menerjemahkan bahasa Korea kedalam bahasa Indonesia, dengan metode pencarian yang mudah dengan hanya memasukkan kata atau kalimat. Aplikasi ini memiliki 240 ribu masukan dan 680 ribu contoh, termasuk 20 pelafalan. Selain itu aplikasi ini juga menyediakan infeksi setiap kata, dan daftar kosakata Korea.

[Google Play] [App Store]

#11. Hangul – Korean Alphabet

Hangul Korean Alphabet
Sumber Image : Google Play

Yang terakhir adalah Hangul – Korean Alphabet yang ditawarkan oleh TenguLogi. Di Hangul anda akan mempelajari sejarah dan struktur Hangul. Metode yang digunakan di aplikasi ini adalah metode menavigasi, kuis, dan flashcards. Berikut beberapa fitur yang disediakan aplikasi ini.

  • Membaca dan menulis hangul
  • Pelajaran, kuis, dan flashcards
  • Sejarah dan struktur hangul
  • Hangul animasi
  • Audio
  • dll

[Google Play] [App Store]

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. 232 Jokes Receh Lucu dan Kocak, Bikin Ngakak!

    Berikut kumpulan jokes receh lucu bapak – bapak yang bisa Anda jadikan bahan obrolan makin seru!
  2. 104 PP (Foto Profil) WA Blur Aesthetic, Hijab, Anime, Untuk Cewek!

    Berikut kumpulan PP / foto profil WA blur aesthetic, hijab, anime, dark buat cewek yang telah…
  3. 108 PP (Foto Profil) ML Keren, Anime, Aesthetic, Lucu, dan Paling Gokil!

    Berikut daftar PP ML keren, anime, aesthetic, dan lucu yang telah kami kumpulkan dan dapat digunakan…