Pengertian Adobe Dimension beserta Fungsi dan Fitur Lengkapnya

Adobe Dimension adalah perangkat lunak desain dan rendering 3D yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Adobe Systems

Membuat desain dalam bentuk 3D memang tidak mudah jika tidak menguasai ilmunya. Selain mempelajari dasar pembuatan objek 3D, penting juga mengetahui software apa yang nantinya dapat digunakan atau setidaknya membantu mempercepat proses pembuatan objek. Saat ini visualisasi 3D sudah mulai banyak digunakan dalam berbagai bidang, seperti periklanan produk, properti, dekorasi kreatif, dan lain-lain.

Jika Anda ingin mempelajari bagaimana membuat karya-karya tersebut, Adobe Dimension adalah salah satu software dengan fitur desain dan rendering model 3D. Software ini juga memungkinkan pengguna untuk membuat desain mock up, packaging, dan berbagai macam produk kreatif. Pengguna juga dapat mengatur variasi material dan tekstur pada produk yang dibuat. Untuk mempelajari lebih jauh mengenai Adobe Dimension silakan simak ulasannya berikut ini!

Lihat Juga : Pengertian Foxit Reader beserta Fitur Lengkapnya

Apa itu Adobe Dimension?

Pengertian Adobe Dimension Adalah
PengembangAdobe Systems
Rilis Awal18 Oktober 2017
Rilis Stabil12 April 2018 / CC 2018
Bahasa PemrogramanC++
Sistem OSWindows dan Mac OS
Jenis SoftwareEditor Grafik Raster

Adobe Dimension adalah perangkat lunak desain dan rendering 3D yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Adobe Systems untuk sistem operasi MacOS dan Windows. Sebelumnya program ini dikenal sebagai Project Felix pada tanggal 28 Maret 2017, tepat tanggal 18 Oktober 2017 diubahlah menjadi Dimension. Tidak seperti software pemodelan 3D lainnya, Adobe Dimension tidak membangun modeling 3D di dalamnya, melainkan sebagai editor desain.

Pengguna akan menyiapkan aset model, foto, dan tekstur dari perangkat lunak pihak ketiga kemudian mengimpornya ke Adobe Dimension, untuk diutak-atik dan dijadikan mockup atau desain 3D. Adobe Dimension CC juga memberikan kemudahan para desainer grafis untuk membuat gambar 3D secara fotorealistik dengan hasil yang berkualitas.

Software ini memang belum lama dikembangkan, awalnya Adobe Dimension menggunakan mesin rendering V-Ray, kemudian pada bulan April 2019 Adobe mengalihkan ke mesin rendering 3D yaitu Adobe Rendering Engine (ARE) yang dirilis dengan versi Dimension CC 2.2. Untuk ke depannya Adobe juga mempertimbangkan Dimension untuk mendukung mesin rendering eksternal.

Lihat Juga : Pengertian AutoCAD

Fungsi Adobe Dimension

Fungsi dan Kegunaan Adobe Dimension
Sumber Gambar : glints.com

Adobe Dimension memiliki banyak sekali fungsi meliputi:

  • Membuat visualisasi produk dan ilustrasi dengan hasil yang nyata. Contohnya seperti, mockup produk, desain packaging.
  • Menyusun model kreatif 3D dari perangkat lunak ketiga (Illustrator, Photoshop, SketchUp, dan lainnya) ke dalam desain 3D yang lebih menarik dan fotorealistik.

Lihat Juga : Pengertian Multimedia

Fitur Utama Adobe Dimension

Fitur Utama Adobe Dimension
Sumber Gambar : YouTube
  • Fitur Mockup – Dengan menyiapkan konsep desain, Dimension dapat membantu pengguna menciptakan mockup dengan mudah.
  • Photorealistic Rendering – Fitur ini akan memungkinkan pengguna dalam mengolah hasil render fotorealistik untuk berbagai desain produk, semua hasilnya akan tampak profesional dan berkualitas tinggi.
  • Lighting Customization – Pengguna dimungkinkan untuk mengintegrasikan pencahayaan dari pantulan, bayangan, dan lampu super-realistis menggunakan kecerahan. Selain itu juga dapat membuat foto panorama dengan memberikan pencahayaan HDR berorientasi 360 derajat. Pengguna juga dapat memilih puluhan preset pencahayaan dari studio bawaan.
  • Color Support – Adobe Dimension CC memberikan dukungan warna dari CC Libraries. Sehingga memudahkan pengguna untuk menerapkan warna pada objek, background, dan properti lainya.
  • Combine 3D model and 2D model – Menggabungkan model 3D dengan desain 2D dari Adobe Photoshop dan Illustrator. Selain itu pengguna dapat mengoneksikan akun ke Cloud, untuk dapat menggunakan aset dari sana, atau bisa melalui Adobe Stock untuk mengakses aset 3D.
  • Customize Textures and Materials – Memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan bahan dan material di dalam Dimension. Dengan menemukan bahan melalui parameter , pengguna dapat menyesuaikan semua atribut, seperti color, roughness and transfluency. Dengan mengutak-atik fitur ini, pengguna dapat merancang aspek permukaan secara unik dan bervariasi. Selain itu pengguna dapat mengintegrasikan gambar sendiri dengan sifat material untuk mengontrol tekstur, untuk dapat menambahkan detail dan variasi.
  • UV Export – Ekspor UV memungkinkan pengguna untuk menguji fitur material dan mengekspor UV model sebagai gambar 2D, sehingga memudahkan untuk merancang grafis seluruh model di Photoshop maupun Illustrator. Sederhananya, UV ini adalah representasi dari model 3D yang diratakan ke ruang 2D, sehingga dapat dirancang di software grafis 2D.
  • Enchancements – Pengguna dapat mengakses fitur tambahan di dalam CC Libraries, kemudian import file ke dalam Dimension.

Lihat Juga : Pengertian Email

Kesimpulan,

Program Adobe Dimension merupakan editor model berbasis foto, sehingga model 3D tidak dirancang dalam program ini, melainkan melalui perangkat lunak pihak ketiga. Selanjutnya pengguna akan mengimpor aset yang disiapkan ke Adobe Dimension, untuk menyusun foto dan gambar menjadi gambar yang lebih realistis. Dengan program ini, memungkinkan pengguna untuk menghasilkan karya kemasan produk, mockup, atau dekorasi dengan hasil yang berkualitas tinggi.

Cukup singkat ulasan mengenai pengertian dari Adobe Dimension beserta fungsi dan fitur yang dimilikinya. Semoga bisa bermanfaat bagi para pembaca. Jika ada yang kurang mengerti silakan bertanya melalui kolom komentar di bawah ini. Terima Kasih dan selamat mencoba!

Apa itu Adobe Dimension?

Adobe Dimension adalah program desain dan rendering 3D yang dikembangkan oleh Adobe Systems. Karya yang dapat di desain dalam software Dimension meliputi, mockup, packaging, desain produk, dan lain-lain.

Apakah Adobe Dimension gratis?

Adobe Dimension menyediakan paket langganan individu dengan biaya 20,99$/bulan. Untuk berlangganan dengan paket Creative Cloud (CC) dibuka dengan biaya 52,99$/bulan. Software ini juga menawarkan versi demo yang siap Anda pakai.

Sistem Operasi yang mendukung Adobe Dimension?

PC (Microsoft Windows dan Mac OS)

Apakah kegunaan dari Adobe Dimension?

Membuat konten menarik dalam bentuk 3D dengan model yang berkualitas tinggi, juga material dan pencahayaan. Memudahkan untuk membuat visualisasi brand atau merek, ilustrasi, mockup produk, desain kemasan, dan lain sebagainya.


Penulis : Yunita Setiyaningsih | Editor : Rudi Dian Arifin

Yunita Setiyaningsih

Yunita adalah seorang penulis konten di Dianisa.com. Ia memiliki latar belakang pekerjaan dalam marketing, administrasi kantor, dan desain konten. Di sela-sela pekerjaannya, ia memiliki hobi desain grafis. Saat ini, ia sedang memperluas pengetahuannya di bidang pemrograman web.

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. 136 Foto Profil WA Perempuan Aesthetic, Cantik, Berjilbab, Korea!

    Berikut kami bagikan kumpulan PP / foto profil WA perempuan aesthetic, berjilbab, dan tidak berjilbab yang…
  2. 86 Foto Profil WA Aesthetic, Kosong, dan Keren, Buat Cewek dan Cowok!

    Berikut kumpulan PP / foto profil WA aesthetic, kosong, dan keren buat cewek dan cowok yang…
  3. 104 PP (Foto Profil) Couple Bestie Sahabat, Terpisah, Anime, Aesthetic!

    Berikut kumpulan PP (Foto Profil) couple bestie sahabat, terpisah, anime, dan aesthetic, yang telah kami kumpulkan…