Dianisa.com – Bukalapak merupakan salah satu Situs Jual Beli Online Populer Indonesia, bahkan bisa dibilang Bukalapak-lah situs yang mempopulerkan belanja online di Indonesia. Penulis sendiri memulai langkah untuk membeli barang secara online dari Bukalapak, Alasanya sendiri sih karena bukalapak memiliki tampilan yang fresh dan menempatkan menu serta opsi pilihan dengan begitu baik.
Sehingga amatiran pun dapat melakukan belanja online di Bukalapak dengan mudah. Selain itu juga Bukalapak acap kali menyuguhkan berbagai promo menarik kepada para membernya.
Serta berbagai Fitur Pembayaran Yang All In One seperti: Bayar Listrik secara Online, Beli Pulsa, Voucher Game, Tiket Pesawat, Tiket Kereta, Tiket Bus dan lain lainya.
Ada juga event seperti serbu seru dimana kita dapat membeli barang apapun dengan harga “Rp1” yang dimana nantinya setelah barang tersebut terbeli kita akan dapat nomor dan akan diundi. Jika kita memenangkanya maka kita akan dapat membeli apapun di Bukalapak dengan harga “Rp1” dan apabila kalah uang kita akan tetap kembali ke akun di Bukadompet.
Apabila kamu masih baru atau pemula dalam melakukan Belanja Online, Bukalapah adalah starter yang bagus buat kamu. Karena penulis sendiri juga memulai memasuki dunia marketplace di Bukalapak. Dan jika kamu tertarik untuk mendaftar dibukalapak, simak ulasannya berikut ini.
Sebelum mencoba menggunakan Bukalapak, tidak hanya sekedar melihat – lihat barangnya, alangkah lebih baik jika kamu mendaftar terlebih dahulu. Dengan begitu, kamu bisa akses semua fitur dan keunggulan yang ada sepenuhnya.
Namun sebelum melakukannya, pastikan kamu sudah memiliki Email dan Nomor Telepon aktif sebagai bagian untuk syarat pendaftaran. Layanan email bebas, bisa Yahoo, Gmail, Microsoft, ataupun yang lainnya.
Namun lebih mudahnya, kamu bisa gunakan Gmail. Dan jika sudah, kamu bisa ikuti Panduan Daftar Member di Bukalapak berikut ini.
Setelah mengikuti panduan daftar diatas, kamu sekarang bisa mencoba buat searching, lihat – lihat barang, atau memang ingin langsung membeli barang yang diinginkan. Sedikit informasi, berbelanja di Bukalapak sangatlah mudah, kamu tinggal pilih barang yang diinginkan lalu ikuti panduan yang ada sampai barang berhasil di pesan, termasuk alamat dan metode pembayaran.
Sampai saat ini, Bukalapak menyediakan berbagai metode, bisa melalui Transfer Bank, Kartu Kredit, Gerai terdekat seperti Alfamart dan Indomaret, serta beberapa aplikasi tertentu seperti fintech yang memang sudah kerjasama dengan Bukalapak.
Untuk lebih jelasnya, kamu bisa ikuti Panduan Berbelanja di Bukalapak berikut ini.
belanja di bukalapak lewat smartphone tidak jauh berbeda dengan melalui PC akan tetapi jika kita belanja lewat Appnya, Bukalapak menyediakan beberapa kelebihan salah satunya “Nego Harga” yang dimana kamu dapat menego harga asli barang dengan harga yang sesuai dengan kantong dompetmu.
Akan tetapi fitur ini hanya bisa digunakan 3x sehari dalam semua pembelian. Selain itu, akan lebih mudah ketika kamu berbelanja lewat smartphone, alasannya karena efisiensi waktu, akses yang mudah dan cepat bisa dimana aja dan kapan aja, serta transaksi yang lebih mudah, terlebih untuk beberapa pengguna yang sudah memiliki M-Banking.
Untuk lebih mudahnya, kamu bisa ikuti panduan Berbelanja di Bukalapak via Smartphone berikut ini.
Sebagai seseorang yang telah berkecimpung dalam dunia Transaksi Online selama beberapa tahun, Bagi penulis Bukalapak merupakan sarana jual beli yang sangat pas bagi mereka yang baru pertama kali ingin mencicipi rasanya belanja online.
Karena tampilan Bukalapak yang begitu familiar di mata, ini menjadi poin plus karena kesan pertama yang diberikanya begitu meyakinkan apabila kita hendak memakai Jasa Marketplace yang satu ini.
Sekian ulasan sederhana terkait Tips, Daftar dan Berbelanja di Bukalapak, sebenarnya ada banyak sekali fitur dibukalapak yang belum bisa penulis sampaikan dalam artikel singkat ini. Mungkin penulis akan membahasnya pada artikel lain jika ada kesempatan.
Jika kamu punya pertanyaan terkait belanja online, silahkan tulis melalui kolom komentar yang ada dibawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!!!
Discussion | 0 Comments
*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui