5+ Aplikasi Video Call Acak Indonesia Yang Dijamin Kamu Suka!!

Dianisa.com – Mencari teman baru memang sangat menyenangkan pada sebagian orang, kadang teman baru tak harus…

Dianisa.com – Mencari teman baru memang sangat menyenangkan pada sebagian orang, kadang teman baru tak harus kita temui di dunia nyata saja, namun juga bisa kita temukan di dunian online. Ada banyak sekali saat ini media untuk mencarinya, seperti Aplikasi Video Acak yang apabila kita menggunakannya maka akan melakukan random secara otomatis untuk terhubung dengan orang lain baik dari orang Indonesia ataupun dari luar negeri.

Kehadiran smartphone Android dan iPhone membuat semua itu jadi mudah, bahkan saat ini kitapun bisa mencari jodoh via online dan mengajaknya menikah. Nah, bagi kamu yang ingin mencari teman baru di internet orang Indonesia ataupun juga kadang ada bule bisa menggunakan Aplikasi Video Call Random yang akan kami rekomendasikan dibawah ini.

Aplikasi Android Terbaik

1. Holla

Holla
Sumber Image: Play Store

Holla merupakan aplikasi pertama yang akan kami rekomendasikan, aplikasi ini cukup menarik dan akhir-akhir ini menjadi perbincangan para pengguna Android. Kamu bisa menemukan orang-orang baru secara live video call ataupun bisa melakukan chating jika kamu malu untuk memulai obrolan dengan orang baru.

Kalian bisa tinggal geser untuk video call dengan orang lain. Aplikasi ini cocok banget buat anak muda yang lagi nyari gebetan secara online, terutama para jomblo-jomblo yang sudah lama menyandang tahta kesendiriannya. Mau coba peruntungan di holla? Langsung download aja di Play Store gratis kok.

2. Live Chat – Random Video Chat

Live Chat – Random Video Chat
Sumber Image: Play Store

Kamu bisa langsung melakukan video call secara real time dengan live chat. Temukan orang-orang baru setiap harinya dari Indonesia maupun dari orang luar negeri dengan bahasa yang beda dan karakter orang yang lucu. Aplikasi ini memiliki kualitas video yang cukup bagus baik digunakan di jaringan 2.5G / 3G / 4G.

Semuanya gratis dan bisa di unduh di Play Store, kalian hanya perlu mengaktifkan data untuk mulai mengobrol dengan orang lain. Kamu bisa menggunakan kamera depan ataupun kamera belakang untuk mengambil gambar wajah. Akan tetapi mungkin akan ada beberapa iklan yang tayang sesekali masuk dalam aplikasi.

3. Chatous

Chatous
Sumber Image: Play Store

Pada posisi tiga ada Chatous dimana dimana merupakan Aplikasi Video Call Acak Indonesia yang juga bisa kalian coba. Kalian bisa mencari lawan bicara dengan topik pembicaraan yang sama sehingga akan nyambung saat diajak ngobrol.

Untuk melindungi identitas kalian bisa melindunginya dengan cara menggunakan fitur anonimitas dimana hal ini dapat kalian ubah kapan saja dan masing-masing pihak antara lawan bicara bisa mengakhiri obrolan video kapan saja.

Tertarik untuk mencoba? Langsung saja bisa disikat di Play Store aplikasinya.

4. Bermuda Video Chat

Bermuda Video Chat
Sumber Image: Play Store

Bermuda Video Chat adalah salah satu Aplikasi Random Video Call yang sangat bagus untuk dicoba. Aplikasi ini memiliki 5 negara yang bisa kalian pilih termasuk mengobrol dengan orang Indonesia. Jika ingin bertemu dengan orang asing untuk melatih komunikasi atau bahasa saat berbicara, anda bisa memilih mode pada Negara lain.

Aplikasi Bermuda Video Chat sudah diulas beberapa kali oleh beberapa blog di internet termasuk oleh AndroidMau.com dan hasil review dari penggunapun cukup bagus untuk kita coba. Menghadirkan fitur-fitur untuk menentukan gender, wilayah dan juga stiker untuk menambah ekspresi saat berpanggilan video.

5. OmeTV

OmeTV
Sumber Image: Play Store

Mungkin kalian sudah sering mendengar soal OmeTV dan juga sudah sering melihat prank-prank yang dilakukan oleh Youtuber Indonesia. OmeTV adalah aplikasi terbaik saat dalam urusan panggilan video acak, ratusan ribu pengguna dari seluruh dunia bisa kalian temukan disini.

Saya terkesan dengan kecepatan dalam mencari lawan obrolannya, sangat cepat kita hanya tinggal menekan tombol skip atau next maka secara otomatis kita akan bertemu dengan orang baru. Jangan khawatir terhadap data yang akan bocor, sebab ometv selalu diawasi dengan aman oleh pengawas sehingga akan minim sekali bagi orang untuk melakukan pelanggaran.

Akhir Kata

Masih banyak lagi Aplikasi Video Call Terbaik yang bisa anda temukan, jika anda butuh lebih banyak bisa pergi KESINI. Lalu aplikasi mana yang paling kalian suka? Bisa cobain semua aja biar puas nentuinnya.

Yang penting ingat, saat kalian sedang live video call silahkan jaga etika saat berkomunikasi seperti jangan ngomong kotor, jangan menampakkan aurat dan juga bicara yang sopan agar orang lain merasa dihargai.

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. 70 Livery BUSSID Evos, ONIC, RRQ Esports, Joker, Trans, Paling Jernih!

    Berikut kami bagikan kumpulan Livery BUSSID EVOS, ONIC, RRQ, Esport, Joker, Trans, super jernih, yang bisa…
  2. 90 Livery BUSSID Juragan 99, Trans, STJ, Paling Jernih!

    Berikut kami bagikan kumpulan Livery BUSSID Juragan 99, varian Trans, STJ, SDD, super jernih, yang bisa…
  3. 100 Livery BUSSID Bris Trans Tuan Muda, Casper, Valentino, Paling Jernih!

    Berikut kami bagikan kumpulan Livery BUSSID Bris Tuan Muda, varian XHD, super jernih, yang bisa yang…