10+ Aplikasi Radio FM Android Terbaik dan Terpopuler, Gratis!

Dianisa.com – Aplikasi Dengerin Radio FM Android Terbaik. Dulu dikala Teknologi seperti Komputer masih sangat jarang,…

Dianisa.com – Aplikasi Dengerin Radio FM Android Terbaik. Dulu dikala Teknologi seperti Komputer masih sangat jarang, Orang-orang menerima Informasi serta berita-berita terupdate melalui Siaran Radio. Teknologi Klasik yang satu ini benar-benar sangat membantu masyaralkat kala itu, saking populernya Radio sering dipasang di Warung Kopi serta perumahan makan untuk menghangatkan suasana. Jujur saja penulis diwaktu kecil juga senang mendengarkan siaran Radio untuk sekedar mendengar siaran music terbaru karena dahulu belum ada #MP3 Player. Namun karena majunya zaman teknologi ini mulai ditinggalkan, Akan tetapi ada sebagian Orang yang masih gemar memutarnya dengan berbagai alasan tertentu, Oleh karena itu sebagai sesama penggemar Radio Penulis akan memberikan beberapa saran #Aplikasi Radio yang bisa di install ke Smartphonemu!

Baca Juga :

1. Radio FM

Radio FM

Sumber Image : Play Store

Radio FM (Radio untuk Seluler) adalah aplikasi untuk memutar stasiun Radio Internet. Radio FM memungkinkan Anda mendengarkan dan menikmati aneka genre seperti musik klasik, rock, pop, instrumental, hip-hop, rohani, lagu, musik, perbincangan, berita, komedi, acara, konser, dan program lainnya yang disiarkan oleh beragam Perusahaan Radio Internet di seluruh dunia.

Download Radio FM Via Google Play Store

2. Radio FM Indonesia

Radio FM Indonesia

Sumber Image : Play Store

Radio FM Indonesia membawa kalian untuk memutar stasiun radio terbaik dari Indonesia. Dengan aplikasi ini kalian akan menikmati mendengarkan siaran radio secara online Indonesia dan musik di androidmu tidak peduli di mana kamu berada. Karena ini salah satu Aplikasi Radio Terbaik dari semua, kamupun bisa mengakses semua ini secara gratis dengan Radio FM Indonesia!

Download Radio FM Indonesia Via Google Play Store

3. Radio Indonesia

Radio Indonesia

Sumber Image : Play Store

Aplikasi yang satu ini datang dari Online Radios, yang dimana kamu dapat mendengarkan serta memutar Dari berbagai Stasiun Radio di Indonesia.

FITUR :

  • Mendengarkan radio Indonesia
  • Cari dan berbagi radio dengan teman-teman Anda
  • Simpan stasiun radio favorit Anda
  • Tambahkan radio
  • Mengkategorikan radio

Download Radio Indonesia Via Google Play Store

4. Simple Radio – Stasiun Radio FM AM

Simple Radio - Stasiun Radio FM AM

Sumber Image : Play Store

Simple Radio dari Streema merupakan cara termudah mendengarkan stasiun Radio FM, Radio AM, Radio Internet Online, dan Channel stasiun radio Gratis favorit Kalian! Dengan lebih dari 40.000 stasiun radio, kamu dapat mendengarkan stasiun yang paling kalian sukai, atau bersantai dan menemukan permata baru dari segala wilayah di dunia. Simple Radio merupakan aplikasi pertama yang menggabungkan berbagai manfaat radio online dengan kesederhanaan pesawat radio zaman dahulu.

Download Simple Radio Via Google Play Store

5. Radio Tanpa Headphone – Alarm Radio Gratis

Radio Tanpa Headphone - Alarm Radio Gratis

Sumber Image : Play Store

Aplikasi Radio kelima kita ini merupakan App radio yang menyediakan banyak sekali Channel dari setiap stasiun Radio yang ada di Indonesia maupun mancanegara, Sama seperti namanya! Radio ini dapat kalian gunakan tanpa harus memasang sebuah headphone seperti Dulu kalian hanya harus memiliki koneksi internet yang stabil untuk dapat mendengarkan Channel yang ada tanpa kendala. Kalianpun juga dapat mensetting aplikasi radio ini sebagai Alarm dikala bangun Pagi.

Download Radio Tanpa Headphone Via Google Play Store

Baca Juga :

6. Radio Indonesia – Radio Online & Radio FM

Radio Indonesia - Radio Online & Radio FM

Sumber Image : Play Store

Dengan aplikasi yang satu ini kalian dapat memutar radio secara online dan juga tune in ke stasiun radio FM terbaik di Indonesia, tidak terbatas pada Radio Prambors, Radio Gen FM, Radio Delta FM, Radio Suara Surabaya, Radio Rodja dan Radio Elshinta (DAB / radio F M). Kamu juga dapat menggunakanya sebagai Tune In radio di latar belakang. Dan juga Bagi musik yang sedang Anda dengarkan pada saat itu melalui Facebook, Twitter, SMS dan e-mail (musik online).

  • Catatan : Ini bukan aplikasi radio yang memungkinkan anda untuk “mendengarkan radio tanpa internet” / “radio offline”. Aplikasi radio internet ini dioptimalkan untuk 3G dan Wi-Fi.
  • Mungkin ada beberapa stasiun yang tidak bekerja karena aliran mereka untuk sementara tidak tersedia.

Download Radio Indonesia – Radio Online & Radio FM Via Google Play Store

7. Erdioo – Digital Radio

Erdioo - Digital Radio

Sumber Image : Play Store

Erdioo sebuah aplikasi Radio Streaming Player yang berisi Radio Internet seluruh Indonesia dan sebagian Mancanegara. Erdioo sebelumnya bernama Nux Radio dan berganti nama oleh rasa kangen mendengarkan Radio di tanah kelahiran saat sedang merantau di kota lain ataupun di negeri seberang. Untuk mendaftarkan Stasiun radio yang kalian sukai,kamu bisa mengunjungi kunjungi http://erdioo.com

Download Erdioo – Digital Radio Via Google Play Store

8. Spoon Radio – Social Radio Pribadi Masa Kini

Spoon Radio - Social Radio Pribadi Masa Kini

Sumber Image : Play Store

Spoon adalah radio inovatif masa kini dengan banyak cerita di dalamnya. Dengan banyaknya isi channel yang tersedia Kamu bisa menggunakanya untuk :

  • Musik > Nikmatin suara merdu DJ dan juga pilihan lagunya.
  • Informasi > Dapatkan berita terkini, tips, dan banyak topik rekomendasi lainnya.
  • Kesehariaan > Dengarkan cerita kesehariaan DJ favoritmu.
  • Percintaan > Pengen dapat masukan untuk masalah cintamu?
  • Cerita lucu> Ada banyak suara lucu yang bisa membuat kamu tertawa. Temukan keseruannya!

Download Spoon Radio Via Google Play Store

9. Radio Dakwah Islam

Radio Dakwah Islam

Sumber Image : Play Store

Radio Streaming Edukasi/Pendidikan Islam berdasarkan Al-Quran dan As-Sunnah. Jadi bagi kalian yang ingin belajar lebih dalam tentang Islam, Kamu bisa membuka Channel Ini dan belajar dengan mudah dan nyaman Insyallah.

TERSEDIA FITUR :

  • rekam Suara
  • auto koneksi di jaringan Internet Jika putus-putus,
  • auto mute ketika ada telp.

Download Radio Dakwah Islam Via Google Play Store

10. myTuner Radio FM Indonesia

myTuner Radio FM Indonesia

Sumber Image : Play Store

Kini, kalian bisa mendengarkan stasiun radio terbaik di kota dan negara kamu dari rumah, kantor, atau selagi dalam perjalanan, atau bahkan saat sedang tidak berada di tempat tinggal kalian! Dengarkan lebih dari 250 Stasiun radio di Indonesia: Sonara, Prambors, Radio Swaragama, Global FM, RRI Pro 1, Nagaswara FM 99.7, 88.6 Rhema FM, Radio Suara Surabaya, K-Lite FM.

Download myTuner Radio FM Indonesia Via Google Play Store

Baca Juga :

Demikian ulasan singkat dari saya mengenai Daftar Aplikasi Radio FM Untuk Smartphone Android Terbaik, semoga bisa bermanfaat untuk semuanya. Jika ada sesuatu yang ingin anda tanyakan atau sampaikan, silahkan tulis melalui kolom komentar yang ada dibawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!!

Agung Wijaya

Hi! I am someone who likes to be creative and share ideas about things that add to a more advanced mindset. Besides that, I also like to learn new things that are interesting and useful in building my character.

Discussion | 1 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. wigfranz berkata:

    RadioDroid 2 dan Daily Tunes juga sangat layak dimasukkan. Kedua aplikasi ini membaca database radio dari Situs Radio Komunitas (www.radio-broser.info) yang merupakan wikipedianya radio streaming.

  1. Logo UIN Walisongo Semarang PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download logo UIN Walisongo Semarang PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang…
  2. Logo Universitas Bung Hatta PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download logo Universitas Bung Hatta PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang…
  3. Logo Universitas Bhayangkara Jakarta PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download logo Universitas Bhayangkara Jakarta PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang…