Info | Keterangan |
---|---|
Developer | The Document Foundation |
Version | 7.3.4 |
File size | 332 MB |
License | MPL-2.0 |
LibreOffice adalah rangkaian perangkat lunak perkantoran gratis dan open source yang dikembangkan oleh The Document Foundation (TDF). LibreOffice menggunakan standar OpenDocument sebagai format file aslinya, tetapi juga mendukung format sebagian besar perangkat lunak perkantoran lainnya, termasuk Microsoft Office, melalui berbagai filter impor dan ekspor. Saat ini, LibreOffice tersedia untuk beberapa sistem operasi desktop populer seperti Microsoft Windows, macOS, Chrome OS, dan juga Linux.
LibreOffice juga menjadi office suite default dari distribusi Linux paling populer. Karena itulah, LibreOffice lebih banyak digunakan oleh mereka yang menggunakan distribusi Linux ketimbang Microsoft Windows dan Mac, seperti Ubuntu, OpenSUSE, dan Fedora Linux. Sementara pengguna Windows lebih memilih menggunakan Microsoft Office karena dirasa memiliki fitur, layanan, dan performa yang lebih unggul. Tetapi bagi pengguna yang tidak memiliki budget untuk membeli lisensi Microsoft Office, LibreOffice biasanya menjadi pilihan alternatif.
Lihat Juga : 70 Nada Dering HP VIVO Original, TikTok, Islami, Remix!
Meski tidak sepopuler Microsoft Office, LibreOffice sebenarnya juga memiliki segudang fitur yang tidak kalah dengan Microsoft Office. Antarmuka yang dihadirkan sangat mirip dengan Microsoft Office 365, dari logo, ikon, ribbon menu, dll. Pengguna juga dapat melakukan berbagai macam pengeditan dokumen menggunakan LibreOffice dengan mudah dan cepat. Berikut fitur dan peningkatan terbaru dari LibreOffice yang perlu Anda ketahui!
Pada versi 7.3, LibreOffice fokus dengan performa dan kompabilitas dokumen yang lebih ditingkatkan. LibreOffice telah memperbaiki beberapa kesalahan yang menyebabkan aplikasi berjalan lambat. Pengguna dapat merasakan pengalaman membuat maupun mengedit dokumen secara optimal berkat pembaruan ini.
Selain performa, LibreOffice juga telah meningkatkan fitur kolaborasi agar berjalan lebih baik. Pada versi 7.3 atau yang lebih baru, pengguna dapat melacak setiap perubahan yang dilakukan. Sekarang pengguna dapat melacak perubahan gaya paragraf, format kata, perubahan poin dan nomor, penghapusan tabel, dan lainnya.
Selanjutnya, pengguna juga dapat memasukkan kode batang (barcode) dan kode QR ke dalam dokumen hanya dengan beberapa klik. Pada fitur QR dan Barcode, pengguna dapat memasukkan URL / text, error correction, margin, dan type.
Fitur import dan export pada LibreOffice juga mendapat peningkatan, khususnya pada file berformat: DOCX, XLSX, dan juga PPTX. Hasil dokumen import dan export akan jauh lebih baik tanpa merusak isi dokumen sesungguhnya.
Lihat Juga : Download Nitro PDF Reader
LibreOffice dapat menjadi alternatif bagi pengguna yang tidak dapat menggunakan Microsoft Office karena suatu alasan. Aplikasi ini kompatibel dengan format dokumen Microsoft Office populer, termasuk Word (.doc, .docx), Excel (.xls, .xlsx), PowerPoint (.ppt, .pptx), dan Publisher. Dukungan format dokumen tersebut tentu akan memudahkan pengguna dalam membuka maupun mengedit dokumen tanpa masalah. Jika diperlukan, pengguna juga dapat mengimpor maupun mengekspor dokumen dalam berbagai format, termasuk PDF. Tertarik menggunakan LibreOffice, klik link download di bawah ini.
Catatan: Jika terjadi masalah saat mengunduh file dari server pengunduhan yang dipilih, silakan sampaikan keluhan Anda melalui kolom komentar yang tersedia di bawah ini. Kami akan memperbaikinya secepat mungkin!
Penulis : Rudi Dian Arifin | Editor : Wahyu Setia Bintara
Discussion | 0 Comments
*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui