5 Aplikasi Galeri Untuk Smartphone dan Tablet Android

Dianisa.com – Kumpulan Aplikasi Gallery Foto dan Video Android Terbaik dan Ringan. Galeri merupakan tempat untuk…

Dianisa.com – Kumpulan Aplikasi Gallery Foto dan Video Android Terbaik dan Ringan. Galeri merupakan tempat untuk menampilkan semua file berupa foto dan video baik di dalam Internal Card ataupun Ekternal Card Android anda. Adanya galeri tentu saja dapat memudahkan anda dalam mencari dan melihat foto yang anda inginkan, karena galeri sendiri menampilakan berdasarkan folder lengkap dengan Thumbnailnya, sehingga anda tidak perlu repot-repot mencari di bagian “Penjelajahan File” di Internal Card ataupun Eksternal Card.

Baca Juga :

Secara default semua versi Android tentu saja sudah dilengkapi pula dengan Fitur Galeri, Jadi anda tidak perlu repot-repot untuk mengunduh dan menginstall. Tetapi di saat anda menyimpan berbagai foto dan video hingga ratusan ternyata saat di buka terasa berat sekali seperti membuka Internet. Nah, tentu saja hal ini bisa terjadi pada Smartphone Android yang memiliki kapasitas RAM yang tidak begitu besar. Saya sendiri juga merasakan hal yang sama, disaat saya membuka galeri HP Android teman saya ternyata terdapat ratusan foto dan membuat load galeri terasa berat dan lama.

Daftar Aplikasi Galeri Android Terbaik

Ada 3 cara untuk mengatasi hal tersebut yaitu dengan membeli Smartphone android baru dengan kapasitas RAM yang lebih besar, menghapus Cache atau file temporary Android, dan menginstall Aplikasi galeri yang lebih ringan. Untuk membeli HP Android baru mungkin masih berfikir dua kali dan untuk menghapus cache Android tentunya anda pasti bisa melakukannya. Sedangkan untuk Aplikasi galeri android mungkin anda bisa simak daftar Aplikasi galeri Android dibawah ini.

1. MyRoll Gallery

MyRoll Gallery

Sumber Image : Play Store

MyRoll Gallery adalah sebuah aplikasi galeri gratis yang di kembangkan oleh Flayvr Media Ltd. Selain ringan saat di buka, aplikasi ini memiliki fitur Sortir. Jadi anda bisa men-sortir foto berdasarkan waktu, lokasi, bulan bahkan hingga moment penting. Jadi nantinya, di saat anda berfoto ria bersama keluarga tercinta di tempat – tempat tertentu seperti Paris, Bali, atau tempat menarik lainnya tentunya anda bisa menggunakan fitur Sortir tersebut agar anda mudah dalam membuat moment terindah pada sebuah foto. Aplikasi ini sangat cocok di gunakan pada smartphone Android versi 5.0 Lollipop, tetapi dapat memungkinkan untuk versi di bawahnya seperti Kitkat atau Jellybean.

Download MyRoll Gallery via Google Play Store

2. Lumific

Lumific adalah sebuah aplikasi Galeri yang sangat cocok bagi anda yang suka dengan hobi Foto. Aplikasi ini juga memiliki fitur Sortir, sehingga anda mudah dalam memilah foto berdasarkan lokasi, tanggal bahkan adegan. Selain sebagai Aplikasi galeri, Lumific juga dapat mencari Duplikat foto sehingga anda bisa menghapus salah satu dari foto duplikat tersebut agar memori smartphone anda lebih hemat. Selain itu, aplikasi juga dapat menampilakan foto atau gambar dengan kualitas yang lebih jelas dan lebih professional. User Interfaces dari aplikasi ini juga sangat bersih dan rapi. Tertarik untuk mecoba, unduh aplikasi ini melalui Google Play secara Gratis.

Download Lumific via Google Play Store

Baca Juga :

3. Piktures

Piktures

Sumber Image : Play Store

Aplikasi berikutnya bernama Piktures. Aplikasi ini cocok bagi anda yang suka menyimpan foto dan video hingga ratusan sampai ribuan. Tampilan dari aplikasi ini memang sangat sederhana dan lembut, tetapi anda pasti sangat menyukainya karena aplikasi ini memiliki fitur sortir yang mampu mengurutkan foto dan video sesuai dengan kriteria, tempat, dan lokasi. Saat digunakan aplikasi ini benar – benar terasa ringan sehingga anda dapat mudah mencari dan membuka foto yang ada di memori Android anda. Selain digunakan pada smartphone Android, aplikasi ini juga cocok digunakan pada tablet Android. anda bisa unduh Piktures via Google Play.

Download Piktures Via Google Play Store

4. QuickPic

QuickPic adalah salah satu aplikasi galeri terbaik yang dikembangkan oleh Q-Supreme. Pada saat digunakan aplikasi ini benar – benar terasa ringan dan cepat sehingga anda tidak perlu khawatir terjadi lola pada saat membuka foto. Yang menarik dari aplikasi ini yaitu memiliki fitur Sync. Jadi, anda bisa melakukan sinkronisasi pada akun Google Drive, DropBox, OneDrive dan yang lainnya dengan menggunakan aplikasi ini. Selain itu, anda juga bisa menyembunyikan album atau foto agar tidak di tampilkan pada galeri bawaan. Apabila penasaran, cobalah untuk mengunduh melalui Google Play Store.

Download QuickPic via Google Play Store

Baca Juga :

5. A+ Gallery Photos & Videos

A+ Gallery Photos & Videos

Sumber Image : Play Store

Aplikasi galeri terakhir yang dapat saya sarankan untuk anda coba juga bernama A+ Gallery Photos & Videos. Aplikasi ini di kembangkan oleh AtomicAdd dengan menghadirkan Gaya galeri seperti iPhone. Selain daripada itu, aplikasi ini juga memiliki keunikan yang tidak ada di aplikasi galeri lainnya yaitu dapat menyortir gambar berdasarkan dengan warna. Tersedia pula dengan fitur sinkronisasi antara foto galeri dengan foto yang ada di album facebook anda.

Download A+ Gallery Photos & Videos via Google Play Store

Baca Juga :

Demikianlah ulasan mengenai Aplikasi Gallery Untuk Smartphone Dan Tablet Android semoga bisa berguna dan bermanfaat bagi semua pengguna Android. Jika ada yang ingin ditanyakan, silahkan sampaikan melalui kolom komentar, Insyaallah saya Balas. Terima kasih dan selamat mencoba!!!

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. Logo Lazada PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Lazada PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa Anda…
  2. Logo Tokopedia PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Tokopedia PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa Anda…
  3. Logo Kabupaten Pulau Taliabu PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Kabupaten Pulau Taliabu PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang…