Setiap kegiatan baik di sekolah, acara kantor, perlombaan, hingga semarak kemerdekaan, salah satu hal yang tidak akan ketinggalan adalah yel-yel. Pernahkah Anda melihat atau mengikuti sebuah kegiatan tanpa adanya sebuah yel-yel? Pasti jawabannya tidak pernah, karena kebanyakan sebuah acara selalu diiringi dengan yel-yel yang keren, gokil, dan lucu. Dan jika suatu kegiatan atau acara tanpa yel-yel suasananya akan sangat monoton, kurang menarik, dan kurang seru.
Fungsi dari yel-yel adalah untuk membangun suasana acara yang meriah, seru, heboh, hingga bersemangat dalam mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir. Dan untuk membuat yel-yel, perlu mencari referensi terutama memilih lagu yang cocok dan asyik untuk dijadikan sebagai bahan aransemen yel-yel. Untuk menyusun yel-yel, Anda harus menggunakan lagu pop atau dangdut, jangan memilih lagu melow. Nah, bagi Anda yang sedang mencari referensi yel-yel, berikut Kami sajikan beragam tema yang cocok untuk kegiatan Anda.
Lihat Juga : 37 Contoh Puisi Tentang Alam Penuh Makna dan Menyentuh Hati
Berikut ini sekumpulan contoh yel-yel untuk lomba di sekolah, masyarakat dalam perayaan kemerdekaan atau classmeeting. Apa saja? Simak contoh yang telah Kami sajikan di bawah ini:
Halo halo semuanya
Ini kami sang pemenang
Halo halo semuanya
Apakah siap melawan kami
Sudah lama tidak bertanding
Kami yakin pasti menang
Sekarang kalian bisa tertawa
Di akhir pertandingan nanti akan ku rebut kembali
– Elly Abriyanti
Regu A regu A di gelanggang
Diam diam menyergap lawan
Datang seorang wasit
Hap regu A pemenangnya
– Elly Abriyanti
Kami PKK kelompok 1
Ada di sini
Untuk semua
Semoga kita
Tancap terus
Gaspol
Bum bum tak tak bum bum tak tak
La la la
TikTok/Msbams Shop
Iki piye iki piye iki piye
RT 3 mene lomba cerdas cermat
Gorong sinau, duh bingung
Tapi rapopo, sing penting maju
Iki piye 3x
RT 3 mene lomba cerdas cermat
Gorong sinau, duh bingung
Tapi rapopo, sing penting maju
– Elly Abriyanti
Iki RT 2
Jaya prok prok prok
Selalu prok prok prok
Itulah semboyan kami
Kita adalah RT 2
RT 2 luar biasa
TikTok/Msbams Shop
Dum spiro spiro
Sulut hebat
Sulut juara
Torang semua
Basudara
Sito timo tumoto
Manusia hidup untuk memanusiakan manusia lain
TikTok/Feity Sondakh
Lihat Juga : 27 Contoh Poster Palang Merah Remaja yang Menarik dan Mudah Ditiru!
Berikut ini adalah beragam contoh yel-yel untuk Paskibraka. Nah, jika Anda salah satu anggota Paskibra, artikel yang Kami sajikan ini sangat cocok untuk Anda jadikan sebagai bahan referensi. Simak informasi di bawah ini!
Calon anak Paskibraka
Beurang beurang lalatihan
Ngadu fisik kakuatan
Sanajan ingkrud ingkrudan
Sirah botak di dugulan
Maneh na jiga parudan
Kabogohna ngajebian
Ngajakan putus hubungan
Satu dua tiga empat
Lima enam tujuh delapan
Geura gede geura lumpat
Ulah sok pipilih medan
Ayo kita menjungkir
Di lapangan Fujiama
Amatlah senang
Rumput dan bantu bukanlah rintangan
Ayo, kita menjungkir
Ayo, ayo, ayo kita menjungkir
Skubanya di punggung kita
Masker melindungi dari debu
Melaju dengan cepatnya
Tak lupa untuk berpasangan
Ayo, kita menjungkir
Ayo, ayo, ayo kita menjungkir
(I Know I Can Be Wanna Wanna Be)
Paskibra Is the Best
Paskibra Is My Dream
Paskibra Is The Top
(Every Wanna Be)
Di malam, di malam kita tidur
Di pagi, di pagi kita bangun
Di antara malam dan pagi kita terus berlatih membina fisik kita
Dalam arena perjuangan
Tenaga pikiran, kita curahkan dengan bersuka ria …
Suka ria, aha … yeyeye…
Suka ria, aha … yeyeye …
Good morning………. (selamat pagi)
Kota Cianjur
I am a Paskibra……… (kami paskibra)
Numpang lewat… … … (numpang lewat)
Puuuntennn……………….
Lima ratus….. Lima ratus rupiah…..
Seribu.. Seribu rupiah…..
Dua ribu….. Dua ribu rupiah…..
Aku tak punya
Lihat Juga : 21 Contoh Cerpen Romantis Tentang Cinta, Untuk Remaja di Sekolah, Bikin Baper!
Berikut ini adalah sekumpulan contoh yel-yel kelas yang seru dan gokil, cocok digunakan saat classmeeting. Agar kelas Anda menang, pastikan yel-yel yang Anda gunakan sangat menarik. Simak informasi contoh yel-yel kelas di bawah ini!
Look at this
This is class six, is so great!
Class six is so good
Class six is so great
Class six is so good
Very cool, very nice
Class six is very good
– Elly Abriyanti
Cikini ke Gondangdia
Hari ini kita belajar bersama
Cikampek Tasikmalaya
Meskipun capek hatiku bahagia
Jakarta ke Jayapura
Mari belajar dengan penuh seksama
Madura sampai Papua
Duduk yang rapi
Kelas kita penuh canda dan tawa
Wajah kita harus ceria setiap hari
Gembira selalu, bersama teman-teman tercinta,
Bersatu, berkreasi, jadi satu keluarga,
Kelas Umar bin Khattab, juara sejati!
– Elly Abriyanti W.
Dua mata kami
Mata kami bersinar terang
Puncak perlombaan
Ada di depan mata
Kelas merpati, pasti juara
Terus kobarkan semangat dan gigih meraih kemenangan
– Elly Abriyanti W.
Topi saya bundar
Simbol ilmu kita
Berjalan bersama
Menuju puncak cita
Kelas 9 C, penuh semangat tak terkalahkan
Bersama-sama, siap belajar bahasa
Karna kami, satu keluarga yang bersinar
Setiap langkah, satu tekad untuk maju
Kelas 7 harimau terus bersama
Melodi persahabatan, terukir abadi di hati kita
– Elly Abriyanti W.
Kalau kau anak pintar bilang oke… Oke
Kalau kau anak hebat bilang oke.. Oke
Kalau kau anak hebat dan juga anak pintar
Bilang oke… Oke
Belajar pancasila
Beriman dan bertaqwa
Kepada Tuhan Yang Maha Esa
Dan berakhlak mulia
Berbhinneka tunggal ika
Gotong royong mandiri
Kreatif dan berpikir kritis
Don’t ever give up
Don’t ever give up
Class twelve – B, we wear the crown
With unity strong, wem go the mile
In every challenge, we’ll bring the smile
Like the chainsmokers beat, we’re in sync
Together we rise
Never let us sink
Class twelve – B the best in school
Don’t ever give up
Don’t ever give up
– Elly Abriyanti W.
Tak gendong, semangatku
Tak gendong, kehebatanku
Enak dong? Mantep dong?
Daripada kamu gendong beban hidup, kesusahan
Mendingan gendong semangat, enak dong?
Tak gendong, semangat di hati kita
Kelas angsa, kita bersama tak terpisahkan
Langkah pasti, sukses di depan mata
Bersama-sama, tak ada beban yang berat
– Elly Abriyanti W.
Lihat Juga : 8 Contoh Cerpen Tentang Ibu Singkat dan Menyentuh Hati
Bagi Anda yang sedang menjalani pelatihan OSIS atau kegiatan semacamnya, tentu Anda akan membutuhkan sebuah yel-yel yang berguna untuk membuat suasana meriah dan seru. Nah, di bawah ini sudah ada beberapa contoh yel-yel yang dapat Anda gunakan sebagai bahan referensi!
Aku takut gagal, aku takut kurang menarik
Ini itu semuanya seram sekali jika dibayangkan
Kami OSIS percaya dapat menaklukkan
Dapat ditaklukkan oleh OSIS Spensaged
Biarkan mereka semua melihat, kalau OSIS Spensaged sangat keren
Eh, itu kan OSIS Spensaged!
La la la, aku senang sekali.. Osis Spensaged
Gabung-gabung bersama OSIS
Keren dan berwibawa sekali
Tingkatkan skill pemimpinmu di OSIS
Pasti kamu senang sekali
Sopan dan santun
Kita selalu tanamkan
OSIS pasti jaya
Dedikasi dan penuh semangat
Jika bersama OSIS pasti sangat keren
OSIS OSIS Manusda
Siap untuk menjadi yang terdepan
OSIS yang paling hebat
OSIS garda terdepan
Rajin dan bertanggung jawab
Tak lupa penuh dengan semangat
– Elly Abriyanti W.
SMA Pancasila, SMA Hebat: OSIS Kami Selalu Siap Beraksi!
OSIS SMA, kita yang terbaik,
Prestasi dan pengabdian, kita selalu siap.
Kita bersama, satu tekad,
Membangun masa depan, tak kan terlupakan.
SMA Pancasila, SMA hebat,
Kita berjuang bersama, tak kenal lelah.
Solidaritas dan semangat, tiada tara,
Kami OSIS SMA, selalu siap beraksi.
Kreativitas, Inovasi, OSIS!
Kreativitas, inovasi, OSIS kita jaya
Ide brilian, tindakan luar biasa
Mengabdi pada sekolah, mewarnai masa depan
Kami OSIS, tak kan pernah berhenti berjuang
Lihat Juga : 30 Contoh Visi Misi OSIS SMP, SMA, SMK Yang Menarik Untuk Dipakai
Berikut ini adalah sekumpulan contoh yel-yel Pramuka yang kami rangkum dari berbagai media massa. Jika Anda sedang mencari referensi yel-yel Pramuka, simak informasi di bawah ini!
Hey, mari ikut kami
Ke Pramuka, sama-sama
Hey, berjuang bersama
Biar hebat, pandai
Hey, mari-mari
Jangan bersedih hati
Lebih baik latihan tali
Hey, mari-mari
Jangan gundah gulana
Mending Pramuka saja
Cing cing gemerincing
Suara rebana berbunyi nyaring
Cing cing gemerincing
Kaki melangkah beriring-iring
Lenggang yang serempak
Dengan lenggok berirama
Hati siapa pun
Akan senang melihatnya
Kepada dewan juri hormat, grak
Bum bum cik icik icik bum
Tegak grak
Semangat pagi
Pagi pagi pagi
Dabin 3x luar biasa yes
Di depan ada dewan juri
Sapa yuk, hai! 2x
Tembak yuk, dor! 2x
TikTok/Viper Veronica
Regu merpati yang paling keren
Sekali lirik, semuanya terpesona
Banyak yang memanggilku
Merpati putih yang paling hebat
Tokoh papan atas di atas semuanya yaitu regu merpati
Rasa sayange, rasa sayang sayange
Lihat kami dari jauh rasa sayang sayange
Rasa sayange, rasa sayang sayange
Lihat kami dari jauh rasa sayang sayange
Lihat kami wahai pemuda
Kami dari (nama sekolah)
Kami datang membawa sangga
Sangga kami pelaksana
Lihat Juga : 12 Contoh Pidato Perpisahan Kelas 6 SD Singkat, Mudah Dihafal!
Apakah Anda seorang PMR? Dan sedang mencari bahan referensi untuk yel-yel? Berikut beragam contoh yel-yel PMR yang seru dan asyik, cocok digunakan saat pertemuan PMR!
Ayo jadi PMR
Relawan masa depan
Kita kawan bersama
Untuk selamanya
Ayo jadi PMR
Relawan masa depan
Kita kawan bersama
Untuk selamanya
YouTube/Chelsea Venda
Siapa yang suruh melawan PMR 2x
Sudah kubilang jangan melawan PMR
Karena kamu semangat yang membara
Sudah kubilang jangan melawan PMR
Karena kamu semangat yang membara
YouTube/Bismatullah
Selamat pagi
Kakak-kakak, teman-teman semuanya
Selamat berjumpa dengan kami PMR SMAGO
Bila kamu kurang sopan mohon dimaafkan
Lantaran kurang pengalaman
PMRku teruskan
Bolosku tinggalkan
Penggajian hobi sampingan
Daripada kami kelayapan
Luntang kantung ora ono tujuane
Ada baiknya ikut PMR
Itung-itung cari pengalaman
YouTube/PMR Wira SMAGO
Tangan ke depan, yess
Tepukan prok prok prok
Tepukan prok prok prok
Alang alange baduwe
Baduwela baduwedo
PMR Nezam one
Jadi yang terbaik
Berjiwa sosial
Ruang kehidupan
YouTube/Bismatullah
Siapa anak PMR injak bumi (prok – prok) – 2x
Kami PMR Smaniga
Siap membantu Anda
Jika terluka panggil kami
(Tegas) PMR Smaniga!!!
Lihat Juga : 13 Contoh Pidato Tentang Pendidikan Untuk Generasi Muda!
Yel-yel memang sangat penting dalam sebuah acara sekolah maupun kegiatan sosial. Adanya sebuah yel-yel membuat suasana acara semakin heboh dan penuh semangat. Yel-yel adalah sebuah magnet kebahagiaan, yang dapat menarik rasa senang dan riang gembira bagi penonton. Tanpa adanya yel-yel, suasana kegiatan akan terkesan monoton dan kurang seru. Jadi, siapkan yel-yel menarik dan unik versi Anda, agar setiap orang yang mendengarkan akan terkesan dengan setiap bait yang diucapkan. Selamat mencoba!
Menurut KBBI, pengertian yel-yel ialah sorakan dari sekumpulan remaja, pelajar, organisasi, kelompok dan anggota organisasi lainnya, dengan tujuan untuk memberikan semangat terhadap komunitas atau kelompok yang sedang bermain.
Beberapa manfaat dari yel-yel yaitu untuk menuangkan ide, kreativitas, melatih kepercayaan diri, sebagai media berkarya bagi para anggota, meningkatkan kemampuan dalam menyusun lirik lagu dan sebagainya.
Perlu Anda ketahui bahwa untuk membuat yel-yel yang baik, langkah pertama yaitu mencari sebuah lagu yang seru dan hebat. Lalu, dibuat semenarik mungkin, agar yel-yel terkesan asyik, Anda dapat memberikan tambahan seperti gerakan tangan dan tubuh.
Penulis : Elly Abriyanti Widyaningrum | Editor : Rudi Dian Arifin, Wahyu Setia Bintara
Discussion | 0 Comments
*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui