Windows 11 Build 22000.160 rilis dengan beberapa fitur baru

Melalui blog resminya (19/08/2021), Microsoft telah mengumumkan pembaruan Windows 11 Insider Build 22000.160 (KB5005189) untuk kanal…

Melalui blog resminya (19/08/2021), Microsoft telah mengumumkan pembaruan Windows 11 Insider Build 22000.160 (KB5005189) untuk kanal Dev dan Beta Channels. Dalam pengumumannya, Microsoft memberikan pertimbangan kepada pengguna Windows 11 yang masih berada di saluran Dev untuk beralih ke saluran Beta agar mendapatkan versi Windows 11 yang lebih stabil.

Seperti biasa, pembaruan tersebut membawa sejumlah perbaikan pada fitur yang berjalan tidak stabil, mulai dari start menu, taskbar, widgets, settings, bluetooth, dan beberapa fitur penting lainnya. Selain itu, Microsoft juga telah menambahkan fitur “Focus Sessions” pada aplikasi Clock / Jam. Pembaruan tersebut mulai diluncurkan untuk Dev Channel, sedangkan Beta Channel akan mendapatkannya di waktu yang akan datang.

Berikut beberapa fitur baru yang tersedia untuk Windows 11 Build 22000.160:

  • Focus Timer – Dalam sesi fokus, Anda bisa mencapai tujuan yang Anda inginkan. Anda bisa atur berapa banyak waktu yang Anda miliki dan Focus Timer bisa mengaturnya untuk Anda.
  • Find your perfect audio to focus with Spotify – Dalam seri fokus yang Anda lakukan, Anda tetap bisa terhubung dengan akun Spotify. Hal ini dilakukan Microsoft karena audio dapat membantu seseorang untuk fokus dalam produktivitas yang diinginkan.
  • Stay on top of your tasks with Microsoft To Do – Anda bisa memilih tugas yang ingin Anda kerjakan dalam sesi fokus yang Anda ingin selesaikan. Sesi fokus terintegrasi dengan Microsoft To Do sehingga memungkinkan Anda untuk mengolah tugas tanpa harus beralih konteks. Manfaatkan sesi fokus untuk mengerjakan tugas untuk hari itu.
  • Habit Building – Anda juga dapat melacak kemajuan Anda dalam membangun kebisaan yang sehat, Anda juga dapat menetapkan tujuan harian dan menantang diri Anda sendiri untuk tidak mematahkan semangat Anda.

ISO Windows 11 sekarang sudah tersedia

Instalasi untuk nama PC Windows 11
Tampilan instalasi file ISO Windows 11. BLOG.WINDOWS.COM

Selain pembaruan dan perbaikan, Microsoft juga telah menyediakan file ISO untuk Windows 11 Insider Preview Build 22000.132. Anda bisa menggunakan ISO tersebut untuk melakukan instalasi bersih. Untuk mendapatkannya, Anda bisa mengunduh melalui laman resmi unduhan Windows Insider Preview di sini.

Untuk mengunduhnya, Anda harus login akun Microsoft yang Anda miliki. Selain itu, Anda juga perlu pastikan bahwa komputer / laptop Anda telah memenuhi system requirements yang dibutuhkan. Informasi lebih lanjut bisa Anda simak melalui blog Windows di sini.

~ Artikel ditulis oleh Rudi Dian Arifin, Editor oleh Wahyu Setia Bintara

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. Logo Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru…
  2. Logo Universitas Muhammadiyah Jember PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Universitas Muhammadiyah Jember PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang…
  3. Logo IAIN Parepare PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo IAIN Parepare PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa…