Cara Mematikan Widget di Windows 11

Microsoft telah menambahkan fitur “Widgets” di Windows 11. Ini adalah umpan pribadi yang digunakan untuk menunjukkan…

Microsoft telah menambahkan fitur “Widgets” di Windows 11. Ini adalah umpan pribadi yang digunakan untuk menunjukkan ke Anda seputar informasi personal tentang Anda, mulai dari berita, cuaca, jadwal, kalender, daftar tugas, dan sebagainya. Pada dasarnya fitur ini merupakan perombakan dari “News & Interests” di Windows 10. Namun, Widgets di Windows 11 terlihat lebih elegan dengan opsi widget yang dapat di kustomisasi. Selain itu, terdapat bilah pencarian serta berita yang dapat memudahkan pengguna untuk mendapatkan informasi terbaru secara lebih cepat dan akurat.

Meskipun cukup berguna, sebagian pengguna justru merasa terganggu dengan fitur tersebut atau bahkan tidak membutuhkannya sama sekali. Pada faktanya widget memakan banyak ruang, widget juga tidak ada pilihan kustomisasi ukuran yang dapat di sesuaikan. Kustomisasi widget di Windows 11 masih sangat terbatas, pilihan kustomisasi hanya menambahkan widget baru dan mengecilkan ukuran widget. Faktor inilah yang membuat pengguna merasa kurang nyaman dengan penambahan widget.

Lihat Juga : Cara Mengubah Posisi Taskbar Windows 11 ke Sisi Kiri

Cara Mematikan widget Windows 11

Untungnya, Windows 11 memberikan opsi kepada pengguna untuk mematikan fitur tersebut. Sebagai pengguna, Anda bisa menonaktifkan fitur widget dengan beberapa cara, melalui Taskbar settings, menu Settings, Hide dari Taskbar, dan juga Registry Editor. Untuk melakukannya, Anda bisa simak dan ikuti panduannya berikut ini.

Hide dari Taskbar

Hide widgets from taskbar Windows 11
Sembunyikan widget dari taskbar Windows 11. RUDI DIAN ARIFIN

Cara pertama menyembunyikan widget adalah dengan klik kanan pada widget di taskbar, kemudian pilih “Hide from taskbar”. Pada beberapa versi Windows 11 yang lebih rendah, mungkin pilihan yang tersedia adalah “Unpin from taskbar”. Anda bisa memilih opsi tersebut, maka widget akan dihapus dari taskbar. Tidak hanya di Windows 11, menyembunyikan program pada taskbar dengan fitur “Unpin from taskbar” juga masih dapat dilakukan pada Windows 7 hingga Windows 10.  

Buka melalui Taskbar settings

Cara selanjutnya yakni masuk ke taskbar settings di Windows 11 Anda. Tidak hanya menyembunyikan “Widgets” dari taskbar, pada menu taskbar settings Anda juga dapat melakukan perubahan pada bagian lain seperti posisi taskbar; center atau left, ikon taskbar corner, ikon pencarian, dan sebagainya. Untuk melakukannya, simak panduan singkatnya di bawah ini.

1. Pertama, klik kanan pada taskbar kosong di Windows 11 Anda, kemudian pilih Taskbar settings.

1 Buka Taskbar settings Windows 11
1. Klik kanan pada taskbar Windows 11, lalu pilih Taskbar settings. RUDI DIAN ARIFIN

2. Selanjutnya, matikan fitur Widgets pada bagi tab Taskbar items (Show or hide buttons that appear on the taskbar). Klik tombol On/Off untuk mematikannya.

2 Matikan Widgets di Taskbar Windows 11
2. Matikan taskbar dengan masuk ke menu Taskbar settings. RUDI DIAN ARIFIN

Buka melalui menu Settings

Metode selanjutnya, Anda bisa membuka menu Settings untuk mematikan fitur “Widgets” tersebut. Cara ini sebenarnya sama seperti cara kedua seperti yang saya jelaskan di atas. Namun apabila Anda ingin melakukan kustomisasi pada bagian lain, seperti background, colors, themes, fonts, dan sebagainya, mungkin cara ini bisa Anda jadikan pilihan. Simak dan ikuti panduan singkatnya berikut ini.

1. Pertama, Start menu di Windows 11 Anda, kemudian pilih menu Settings. Jika tidak tersedia, lakukan pencarian dengan menuliskan kata kunci “Settings”, lalu klik.

1 Buka menu Settings Windows 11
1. Klik Start menu Windows 11, pilih menu Settings. RUDI DIAN ARIFIN

2. Selanjutnya, pilih fitur Personalization » kemudian klik fitur Taskbar (Taskbar behaviors, system pins).

2 Buka Personalization Windows 11
2. Pilih fitur Personalization » Taskbar. RUDI DIAN ARIFIN

3. Selanjutnya, matikan fitur Widgets pada bagi tab Taskbar items (Show or hide buttons that appear on the taskbar). Klik tombol On/Off untuk mematikannya.

2 Matikan Widgets di Taskbar Windows 11
3. Matikan Widgets pada taskbar. RUDI DIAN ARIFIN

Atur melalui Registry Editor

Pada kenyataannya, mematikan fitur “Widgets” melalui Registry Editor sangat jarang dilakukan, karena memang cukup merepotkan. Tetapi opsi ini mungkin dapat Anda dijadikan pilihan ketika beberapa cara di atas tidak berfungsi karena alasan tertentu, Anda dapat melakukan perubahan di Registry Editor.

1. Langkah pertama, tekan tombol Win + R untuk masuk ke menu Run Windows 11. Ketik “regedit” lalu tekan Enter atau OK untuk membuka fitur Registry Editor.

1 Buka regedit Windows Run
1. Buka fitur Registry Editor Windows 11. RUDI DIAN ARIFIN

2. Selanjutnya arahkan ke direktori Advanced pada path berikut.

HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\Advanced
2 Masuk ke Advanced Registry Editor
2. Buka folder Advanced pada path berikut. RUDI DIAN ARIFIN

3. Selanjutnya, temukan dan double-click pada file TaskbarDa. Ubah nilai (value) dari file tersebut, yang sebelumnya 1 menjadi 0. Dengan begitu, Widget pada Taskbar akan disembunyikan.

3 Ubah nilai TaskbarDa menjadi 0
3. Ubah nilai TaskbarDa menjadi 0. RUDI DIAN ARIFIN

4. Jika tidak ada perubahan, Anda bisa me-restart File Explorer atau Windows 11 Anda untuk melihat hasilnya.

4 Widgets sudah tidak ada
4. Tidak ada lagi Widgets di taskbar Windows 11. RUDI DIAN ARIFIN

Lihat Juga : Cara Mengubah Ukuran Taskbar Windows 11

Penutup,

Masih sama seperti Windows 10, menghapus atau menonaktifkan program yang ada di taskbar “Widgets” bisa dilakukan dengan sangat mudah, Anda bisa mencoba opsi cepat dengan klik kanan pada widget » kemudian pilih “Hide from taskbar” atau “Unpin from taskbar”. Jika Anda ingin melakukan pengaturan lebih lanjut pada taskbar Windows 11, Anda bisa masuk ke menu Taskbar settings.

Bagikan artikel ini ke media sosial Anda supaya lebih berguna dan bermanfaat. Jika ada sesuatu yang perlu Anda tanyakan atau sampaikan, silakan tulis melalui kolom komentar di bawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!

~ Artikel ditulis oleh Rudi Dian Arifin, Editor oleh Wahyu Setia Bintara

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. Rekomendasi Aplikasi untuk Mencari Hotel di Jakarta

    Berikut kami bagikan rekomendasi aplikasi pencari hotel terbaik di Jakarta
  2. Logo Lazada PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Lazada PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa Anda…
  3. Logo Tokopedia PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Tokopedia PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa Anda…