Tips Lengkap Liburan ke Lampung, Melihat Gajah dan Indahnya Alam Nusantara

Selain dikenal sebagai kota Pelabuhan dan pintu masuk dari Jawa menuju Sumatera, Lampung juga punya banyak…

Selain dikenal sebagai kota Pelabuhan dan pintu masuk dari Jawa menuju Sumatera, Lampung juga punya banyak tempat wisata yang cantik. Bahkan beberapa di antaranya sudah berkelas dunia, seperti pantai-pantai dengan ombak tinggi di pesisir selatan Lampung yang jadi jujugan para surfer dari berbagai negara.

Perkembangan wisata dan ekonomi di Lampung pun diimbangi dengan berkembangnya moda transportasi. Kini, wisatawan tak perlu lagi bingung memilih naik kendaraan apa ketika di sana, karena ada banyak moda yang bisa dipilih, termasuk berkembangnya jasa rental mobil di Lampung.

Moda Transportasi Pilihan untuk Sampai ke Lampung

Moda Transportasi Pilihan
Sumber Image : Baca.co.id

Sebagai kota pelabuhan, Lampung bisa ditempuh dengan menumpang kapal laut. Dari Pelabuhan Merak, kamu bisa menumpang kapal ferry ke Bakauheni dengan perjalanan yang seru selama beberapa jam di atas laut lepas.

Selain menumpang kapal laut, kamu juga bisa naik pesawat terbang dengan waktu tempuh kurang lebih satu jam dari Jakarta. Sementara jika asal kamu dari Sumatera, Lampung bisa dituju dengan menumpang bus antar kota yang nyaman.

Destinasi Wisata di Lampung yang Bisa Kamu Kunjungi

Destinasi Wisata Lampung
Sumber Image : lampungprov.go.id

Tempat wisata utama di Lampung adalah Taman Nasional Way Kambas yang menjadi rumah bagi gajah-gajah yang dijaga dengan baik di sini. Selain sebagai tempat konservasi, Way Kambas juga jadi jujugan utama wisatawan yang liburan ke Lampung.

Selain itu, Lampung juga punya banyak pantai dengan ombak yang nggak kalah cantik dari Bali seperti di Pantai Tanjung Setia. Menyeberang sebentar, temukan keindahan Pulau Pahawang yang punya pasir bersih dan pesona bawah laut luar biasa.

Lampung juga punya Muncak Teropong Laut, yang mana kamu bisa melihat indahnya alam sekitar dari puncak bukit.Bisa juga santai di Pantai Sari Ringgang, Danau Ranau, Air Terjun Putri Malu dan banyak pilihan tempat wisata lainnya yang menarik.

Tips Terbaik Moda Transportasi Antar Tempat Wisata yang Bisa Dipilih

Moda Transportasi Antar Tempat
Sumber Image : wikipedia.org

Sejak beberapa tahun belakangan, pemerintah daerah Lampung memberlakukan sistem transportasi terintegrasi lewat Trans Bandar Lampung. Untuk menuju berbagai tempat tujuan, penginapan maupun lokasi wisata, kamu bisa menumpang bus berwarna biru ini dengan ongkos mulai Rp 3 ribu hingga Rp 6 ribu sekali jalan. Berbeda dengan TransJakarta atau TransJogja yang menerapkan satu tarif, Trans Bandar Lampung menerapkan tarif jauh dekat sesuai dengan jarak yang ditempuh.

Sementara untuk menuju tempat-tempat dengan jalan sempit, kamu bisa naik angkot. Setiap rute memiliki warna yang berbeda. Agar tidak salah naik, sebaiknya tanya ke penduduk setempat angkot warna apa yang bisa kamu tumpangi menuju lokasi tujuan.

Ojek dan taksi pun tersedia di sini, baik konvensional maupun online. Keduanya bisa digunakan sebagai moda transportasi alternatif selain menumpang angkutan massal.

Namun jika ingin menempuh perjalanan cukup jauh dan berpindah-pindah tempat, sebaiknya menggunakan jasa rental mobil di Lampung. Tak sulit mencari rental mobil di sini, karena kamu bisa mencarinya di Traveloka. Dengan rental mobil online, kamu bisa memesan kendaraan tanpa ribet dan budgetnya pun bisa disesuaikan.

Oleh-Oleh Khas Lampung

Oleh-Oleh Khas Lampung
Sumber Image : henrijlidlima.blogspot.com

Lampung terkenal dengan berbagai olahan pisangnya yang lezat. Yang paling banyak diburu adalah keripik pisang, yang tekstur dan rasanya berbeda dengan keripik pisang yang banyak beredar di pasaran. Oleh-oleh lain yang juga banyak diburu adalah Kemplang, yaitu kerupuk dengan bahan dasar ikan tenggiri.

Buat pecinta kopi, wajib membawa pulang kopi Lampung yang rasanya sudah terkenal lezat hingga mancanegara. Dan pastinya harus membawa pulang lempuk alias lempok, yaitu sejenis dodol yang terbuat dari durian.

Dengan kemudahan moda transportasi di Lampung, liburan dan cari oleh-oleh pun lebih nyaman dan menyenangkan. Yuk, liburan ke Lampung!

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 0 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. Rekomendasi Aplikasi untuk Mencari Hotel di Jakarta

    Berikut kami bagikan rekomendasi aplikasi pencari hotel terbaik di Jakarta
  2. Logo Lazada PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Lazada PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa Anda…
  3. Logo Tokopedia PNG, CDR, AI, EPS, SVG (Free Download)

    Berikut kami bagikan link download Logo Tokopedia PNG, CDR, AI, EPS, SVG terbaru yang bisa Anda…