4 Cara Mengatasi Foto & Video Tidak Muncul di HP Android

Kenapa foto saya tidak muncul di galeri? jangan smartphone saya rusak? Wah, jangan terbuur – buru…

Kenapa foto saya tidak muncul di galeri? jangan smartphone saya rusak? Wah, jangan terbuur – buru bilang rusak kalau belum tahu penyebab awalnya. Untuk itulah saya akan berbagi solusi mengatasi foto dan video yang tidak muncul di galeri.

Sebelum anda masuk ke solusi, sebaiknya anda harus tahu mengenai penyebab yang terjadi pada galeri android anda. Mungkin saja itu bukan karena galerinya, tapi karena format foto dan video anda.

Perlu anda ketahui bahwa umumnya smartphone android bisa melakukan scanning pada foto dengan format PNG, JPG, JPEG, dan untuk video berformat 3GP, MP4, MKV, dan FLV. Selain format tersebut belum tentu bisa foto dan video anda bisa di lihat di galeri.

Lihat Juga : 5 Cara Membuat Video Slow Motion di HP Android

Mengatasi Foto & Video Tidak Muncul di Galeri

Galari android pasti memiliki kelebihan dan kekurangan, tidak mungkin bisa membaca semua jenis file foto, gambar, ataupun video. Tapi jika foto anda berformat PNG atau JPG dan ternyata tidak bisa tampil maka proses scanning pasti sedang terhambat atau galeri terjadi error.

Lalu, Apa solusinya? ada beberapa tips yang bisa anda lakukan, dan berikut tips-tipsnya.

1. Hapus Cache Galeri

Tumpukan cache bisa menyebabkan proses scanning foto dan video terhambat. Untuk itu sebaiknya bersihkan tumpukan cache tersebut. Gunakan aplikasi clean master agar anda bisa menghapusnya secara mudah dan cepat.

Hapus Cache Galeri
  • Buka menu Pengaturan » Setelan Tambahan » Manajemen Aplikasi » Cari “Galeri” » Kemudian tap “Hapus Cache”.

NOTE: Metode di atas saya lakukan pada smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1. Jika anda menggunakan Smartphone beda sistem, anda bisa menyesuaikan sendiri metodenya.

Lihat Juga : 11 Cara Menghapus Cache di HP Android

2. Gunakan Aplikasi Galeri Lain

Cobalah untuk memasang dengan aplikasi galeri lain. Galeri android memiliki fitur yang kurang lengkap, untuk itulah anda coba untuk mencari galeri android lain yang lebih canggih dari segi fiturnya. Salah satu aplikasi galeri terbaik yang bisa anda coba ialah A+ Gallery Photos & Videos, MyRoll Gallery, dan QuickPic.

3. Matikan Smartphone Android Anda

Jika foto dengan format PNG dan JPG saja tidak bisa di buka maka hal tersebut sangat keterlalun. Coba matikan smartphone android anda, kemudian cabut baterai, SIM Card, Memori Card (Micro SD). Diamkan beberapa saat, lalu aktifkan kembali smartphone android anda.

4. Coba Buka Menggunakan Komputer

Coba buka gambar tersebut menggunakan komputer, jika terbuka maka dapat di pastikan format foto tersebut tidak cocok untuk android. Sebaiknya ubah format foto ke dalam bentuk JPG dengan menggunakan aplikasi Photoshop.

Lihat Juga : 8 Cara Mengatasi Sayangnya, Galeri Telah Berhenti

Dengan mengikuti tips-tips di atas, saya yakin nantinya gambar yang anda maksud bisa tampil di galeri android anda. Tips di atas memang tidak bisa menjamin, tapi tidak ada salahnya untuk di coba. Jika ada sesuatu yang ingin anda tanyakan atau sampaikan, silahkan tulis melalui kolom komentar dibawah ini.

Terima kasih dan selamat mencoba!!

Tips Android

Rudi Dian Arifin

Rudi Dian Arifin adalah pemilik, penulis, dan editor utama di Dianisa.com. Ia fokus pada pemecahan masalah pada perangkat Android dan Windows. Saat ini, ia juga mengelola Yunt.co, sebuah situs yang menyajikan berbagai tools keren untuk segala macam kebutuhan.

Discussion | 7 Comments

*Komentar Anda akan muncul setelah disetujui

  1. ♤Ruby♤ berkata:

    ini udah ku praktekin tapi kok tetep gk bisa ya? Mohon bantuannya

  2. Damiri berkata:

    Terima kasih keteranganya

  3. rizka berkata:

    kalau foto 0b itu gimana ya cara bukanya tolong dibantu😥

  4. Jennyfer wauran berkata:

    Ass…Ibu/Bpk…blh nanya…baru sebulan ini fitur Vidio profil diandroid FB saya hilang, apa penyebabx?tlg ya minta solusix biar bisa dipakai Lg sprti dlu. Maksh ya atas bantuanx🙏

  5. Istyy berkata:

    Thxx….sgt mmbntu

  1. 90 Livery BUSSID Juragan 99, Trans, STJ, Paling Jernih!

    Berikut kami bagikan kumpulan Livery BUSSID Juragan 99, varian Trans, STJ, SDD, super jernih, yang bisa…
  2. 100 Livery BUSSID Bris Trans Tuan Muda, Casper, Valentino, Paling Jernih!

    Berikut kami bagikan kumpulan Livery BUSSID Bris Tuan Muda, varian XHD, super jernih, yang bisa yang…
  3. 15 Aplikasi Edit Foto Laptop, PC, Mac Terbaik

    Tidak peduli apakah Anda adalah Photographer pemula atau professional, proses editing memang menjadi proses yang sangat…